34 Delegasi Provinsi Hadiri Kongres Partai Pelopor, Bahas AD/ART hingga Pemilu 2024

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Sabtu, 09 Oktober 2021, 11:54 WIB
34 Delegasi Provinsi Hadiri Kongres Partai Pelopor, Bahas AD/ART hingga Pemilu 2024
Kongres Partai Pelopor bertema "Konsolidasi Menuju Pemilu 2024" di Hotel Acacia, Jakarta Pusat/RMOL
rmol news logo Partai Pelopor menggelar kongres bertema "Konsolidasi Menuju Pemilu 2024" di Hotel Acacia, Jakarta Pusat pada Sabtu siang (9/10).

Ketua Panitia Kongres, Ristiyanto menyebut, peserta kongres dihadiri oleh perwakilan delegasi dari 34 provinsi yang ada di Indonesia.

"Bapak ibu sekalian, dalam kesempatan ini forum terhormat kongres Partai Pelopor 2021 syukur alhamdulilllah dihadiri 34 delegasi yang mewakili provinsi," kata Ristiyanto.

Selain perwakilan dari daerah, Sekjen Partai Pelopor ini juga menyebut anggota DPP Pelopor yang hadir dalam kongres.

"Dari 12 pengurus pusat Partai Pelopor sudah meninggal dunia, sisanya 6 orang ini bersama-sama membahas arah dan Partai Pelopor ke depan sesuai tema konsolidasi menuju pemilu 2024," tandas Ristiyanto.

Adapun agenda kongres pada hari ini membahas mengenai Anggaran Dasar Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) dan menguatkan konsolidasi para kader untuk menyambut Pemilu 2024.

Pantauan Kantor Berita Politik RMOL di lokasi kongres, para peserta yang mengenakan kemeja berwarna hitam duduk berjarak dengan peserta lainnya. Bahkan sebelum kongres dimulai, para peserta wajib mengikuti swab test Covid-19.

Sementara itu, di panggung utama terdapat spanduk yang berisi foto pendiri Partai Pelopor Rachmawati Soekarnoputri yang berdampingan dengan foto presiden pertama Indonesia, Soekarno. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA