Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Gus Nabil PDIP: Jangan Ada Provokasi Tolak Tes Covid-19!

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Senin, 27 Juli 2020, 21:44 WIB
Gus Nabil PDIP: Jangan Ada Provokasi Tolak Tes Covid-19!
Anggota Komiis IX DPR< M. Nabile Haroen/RMOL
rmol news logo Sejumlah elemen masyarakat yang mengatasnamakan Masyarakat Nusantara Sehat (MANUSA) dan Front Demokrasi Perjuangan Rakyat (Frontier) di Pulau Bali menolak adanya kebijakan pemerintah yang mengharuskan masyarakat untuk menolak rapid test dan swab saat memasuki Bali.

Anggota Komisi IX DPR RI, Fraksi PDI Perjuangan Muhammad Nabil Haroen menyampaikan bahwa dengan adanya demonstrasi massa tersebut diharapkan tidak ada provokasi untuk menolak rapid dan swab test.

“Jangan ada provokasi untuk tolak tes rapid/swab. Pemerintah harus tegas, agar tidak ada provokasi menolak rapid/swab tes,” ujar Gus Nabil kepada Kantor Berita Politik RMOL, Senin (27/7).

Menurutnya, adanya provokasi penolakan rapid dan swab test tersebut di tengah masyarakat, akan menimbulkan kegaduhan dan dikhawatirkan masyarakat yang benar-benar terkena Cpvid-19 tidak tertangani dengan baik.

“Provokasi ini bahaya karena bisa menganggu masyarakat lain yang selama ini benar-benar terdampak Covid-19, serta sedang sakit dan membutuhkan perawatan,” paparnya.

Gus Nabil, begitu dia akrab disapa, berharap agar tidak ada lagi provokasi di tengah masyarakat oleh is mantan menkes yang membuat gaduh masyarakat.

“Jangan sampai ada person/kelompok yang ingin membuat polemik, dengan isu mantan Menteri Kesehatan, yang memang konteksnya sangat berbeda dengan sekarang,” tutupnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA