Budi Bowoleksono Berkomitmen Tingkatkan Investasi dari AS

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Kamis, 08 Januari 2015, 17:32 WIB
Budi Bowoleksono Berkomitmen Tingkatkan Investasi dari AS
Budi Bowoleksono /net
rmol news logo Duta besar Indonesia untuk Amerika Serikat, Budi Bowoleksono mengatakan, sebagai partner strategis, banyak kerja sama yang sudah terjalin antara kedua negara.

Hal ini disampaikan Budi seusai bertemu Menko Maritim, Indroyono Susilo di Jakarta.

"Prinsip saya kerja sama yang baik dilanjutkan, apalagi Indonesia dan Amerika punya hubungan kemitraan yang komprehensif dan kami harus isi dengan kerangka kerja sama," ujarnya.

Terkait arahan Presiden Joko Widodo yang menyebut bahwa Dubes RI di luar negeri harus menjadi salesman untuk mempromosikan Indonesia, Budi menyatakan hal itu menjadi prioritas utamanya saat ini.

"Prioritasnya tetap kedaulatan, diplomasi ekonomi, perlindungan warga negara, terkait kata Presiden Jokowi kita harus jadi salesman, itu memang kita tingkatkan, sejauh ini dalam dua bulan terakhir sudah ada tiga investasi besar dari Amerika masuk sini," tandasnya.[wid]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA