"Kita bukan anti PKL. Cuma kan kalau kita lawan, keluarnya 'Ahok VS PKL' gitu kan, terus bikin PKL benci sama kita. Padahal pedagang Tanah Abang yang lama datang ke sini baik-baik," kata Basuki di Tanah Abang, Jakarta Pusat, Kamis (15/8).
Menurut Basuki, PKL Tanah Abang sendiri sebetulnya merasa tidak keberatan direlokasi. Ia pun curiga demo mengatasnamakan PKL di Tanah Abang digawangi massa bayaran yang disuruh oleh pihak tertentu.
"Cuma di era Jokowi saja yang ada dukungan terhadap PKL. Selain itu mana ada," ujarnya.
Pihaknya hanya berharap PKL dapat memahami aturan berlaku, yakni dengan berdagang di area yang telah disediakan oleh Pemprov DKI. Bukan semata untuk kepentingan pemerintah, melainkan seluruh warga Jakarta.
[wid]
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.