Berita

Wakil Wali Kota Bandung Erwin. (Foto: RMOLJabar/Bagus)

Hukum

Wakil Wali Kota Bandung Erwin Buka Suara Setelah Diperiksa Kejari

JUMAT, 31 OKTOBER 2025 | 01:17 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Wakil Wali Kota Bandung, Erwin buka suara soal kabar dirinya terkena Operasi Tangkap Tangan (OTT) Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Bandung. Erwin memastikan kabar tersebut tidak benar dan tak pernah ada OTT yang melibatkan dirinya.

“Saya menegaskan informasi tersebut tidak benar. Tidak pernah ada peristiwa OTT terhadap saya. Pemberitaan yang beredar di media sosial tidak sesuai dengan fakta yang terjadi,” ujar Erwin dikutip dari Kantor Berita RMOLJabar, Kamis, 30 Oktober 2025.

Erwin tak menampik dirinya memang datang ke Kejari Bandung untuk memenuhi panggilan penyidik. Ia datang sebagai saksi dalam penyidikan dugaan tindak pidana korupsi di lingkungan Pemkot Bandung.


“Kehadiran saya merupakan bentuk tanggung jawab moral dan dukungan terhadap upaya penegakan hukum yang sedang berjalan,” tegasnya.

Sebagai pejabat publik, ia menyatakan berpegang teguh pada prinsip transparansi, akuntabilitas, serta komitmen terhadap pemberantasan korupsi di tubuh Pemkot Bandung.

Erwin diperiksa terkait dugaan tindak pidana korupsi dalam penyalahgunaan kewenangan pada Pemkot Bandung tahun 2025 berdasarkan surat perintah penyidikan Nomor Print 4215/M.2.10/FB.2/10/2025 tanggal 27 Oktober tahun 2025.

Selain Erwin, tim penyidik Kejari Kota Bandung juga menggeledah beberapa lokasi organisasi perangkat daerah Kota Bandung. Hasilnya, tim penyidik menyita sejumlah barang bukti berupa dokumen dan alat bukti elektronik handphone dan laptop.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

UPDATE

Kadisdik DKI Senang Lihat Kemping Pramuka di SDN 11 Kebon Jeruk

Sabtu, 10 Januari 2026 | 02:03

Roy Suryo Cs Pastikan Menolak Ikuti Jejak Eggi dan Damai

Sabtu, 10 Januari 2026 | 01:47

Polri Tetap di Bawah Presiden Sesuai Amanat Reformasi

Sabtu, 10 Januari 2026 | 01:14

Kesadaran Keselamatan Pengguna Jalan Tol Rendah

Sabtu, 10 Januari 2026 | 01:04

Eggi dan Damai Temui Jokowi, Kuasa Hukum Roy Suryo Cs: Ada Pejuang Ada Pecundang!

Sabtu, 10 Januari 2026 | 00:34

Debat Gibran-Pandji, Siapa Pemenangnya?

Sabtu, 10 Januari 2026 | 00:19

Prabowo Didorong Turun Tangan terkait Kasus Ketua Koperasi Handep

Sabtu, 10 Januari 2026 | 00:04

Eggi dan Damai Mungkin Takut Dipenjara

Jumat, 09 Januari 2026 | 23:46

Relasi Buku Sejarah dan Medium Refleksi Kebangsaan

Jumat, 09 Januari 2026 | 23:42

Kadispora Bungkam soal Lahan Negara di Kramat Jati Disulap Jadi Perumahan

Jumat, 09 Januari 2026 | 23:07

Selengkapnya