Berita

Wakil Ketua MPR Eddy Soeparno saat didaulat menjadi menyampaikan Keynote Speech dalam Rakernas Rektor Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah di Universitas Muhammadiyah Malang (UMM). (Foto: Tim Eddy Soeparno)

Politik

Waka MPR: PPHN Penting untuk Keberlanjutan dan Konsistensi Pembangunan Nasional

SABTU, 18 OKTOBER 2025 | 21:14 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Pokok-Pokok Haluan Negara (PPHN) sangat penting sebagai pedoman jangka panjang pembangunan nasional yang berkelanjutan, konsisten, dan berlandaskan nilai-nilai Pancasila.

Begitu dikatakan Wakil Ketua MPR Eddy Soeparno saat didaulat menjadi menyampaikan Keynote Speech dalam Rakernas Rektor Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah di Universitas Muhammadiyah Malang (UMM).

Eddy Soeparno menjelaskan bahwa keberadaan PPHN menjadi jawaban atas kekhawatiran publik terhadap arah pembangunan nasional yang sering kali terputus akibat pergantian pemerintahan.


“Setiap pemerintahan memiliki visi dan misi yang berbeda-beda. PPHN hadir untuk menjadi peta jalan yang menyatukan arah pembangunan lintas periode,” ujar Eddy, Sabtu 18 Oktober 2025.

Eddy menjelaskan bahwa salah satu rekomendasi MPR RI periode 2014–2019 adalah melakukan reformulasi sistem perencanaan pembangunan nasional model GBHN yang kini disebut PPHN. 

Lebih lanjut ia memastikan, PPHN tidak akan mengurangi kewenangan pemerintah dalam menyusun blueprint pembangunan, tetapi justru memberikan kerangka nilai dan arah jangka panjang yang berkesinambungan.

“PPHN diharapkan dapat mengintegrasikan dimensi pembangunan manusia dan karakter bangsa, kelembagaan sosial-politik dan tata kelola pemerintahan, serta pembangunan ekonomi dan kesejahteraan dalam sebuah arah kebijakan pembangunan jangka panjang yang berkelanjutan,” lanjut Eddy. 

Wakil Ketua Umum PAN menekankan bahwa MPR periode 2024-2029 berkomitmen untuk terbuka terhadap berbagai pandangan dan masukan dari masyarakat sipil, akademisi, dan organisasi kemasyarakatan. 

Di hadapan Rektor Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah tersebut, dia juga menyampaikan telah melakukan pertemuan khusus dengan Ketua Umum PP Muhammadiyah, Prof. Haedar Nashir, untuk memperkaya perspektif dalam merumuskan arah pembangunan nasional.

“Kami berharap melalui forum-forum seperti Rakernas Forum PTMA ini lahir gagasan terbaik untuk menata sistem konstitusi kita dan meningkatkan kualitas demokrasi demi Indonesia yang berkemajuan,” tutup Eddy.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya