Berita

Ilustrasi/Net

Bisnis

Masyarakat 3T Bisa Nikmati Layanan Keuangan Bersama Mandiri Agen

JUMAT, 09 AGUSTUS 2024 | 14:53 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Bank Mandiri terus berupaya menyediakan akses, produk, dan layanan keuangan yang bisa diperoleh dan dijangkau masyarakat luas sesuai dengan prinsip berkelanjutan. 

Hal ini sejalan dengan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) 76/2016 tentang Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan di Sektor Jasa Keuangan bagi Konsumen dan Masyarakat.

Salah satu upaya Bank Mandiri untuk meningkatkan akses keuangan, khususnya di wilayah 3T (terdepan, terluar dan tertinggal) dengan mengoptimalkan kehadiran Mandiri Agen yang telah dibentuk sejak tahun 2014 lalu.

Mandiri Agen bermitra dengan nasabah pelaku usaha individu maupun badan hukum dalam menyediakan layanan Laku Pandai dengan sarana transaksi berupa Aplikasi Mandiri Agen maupun EDC Mini ATM.

Seperti cerita Mursid, pemilik Warung Pojok Online dari Desa Tanjung, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur. Sejak tahun 2019 bergabung menjadi Agen Mandiri, kini sudah ribuan pelanggan yang terlayani di desanya hingga warga di luar desanya. 

Hingga Juni 2024, setidaknya Mandiri Agen telah melayani pembukaan rekening atas 421.758 nasabah baru dan mengelola sebanyak 2,9 juta nasabah ekosistem agen serta menghimpun dana masyarakat sebesar Rp18,63 triliun.

Selain itu, melalui digitalisasi layanan dengan sarana transaksi Aplikasi Mandiri Agen dan EDC Mini ATM, Bank Mandiri berhasil mendorong frekuensi transaksi sebesar 38,4 juta transaksi dan volume transaksi Agen Laku Pandai sebesar Rp 41, 67 triliun hingga Juni 2024.

Senior Vice President (SVP) Retail Deposit Product and Solution Bank Mandiri Evi Dempowati mengatakan, kehadiran Mandiri Agen mampu mempermudah akses masyarakat yang selama ini belum terjamah perbankan untuk melakukan transaksi pembukaan rekening tabungan, transfer, setoran tabungan, pembayaran tagihan dan refferal kredit mikro produktif.

"Kehadiran Mandiri Agen telah menghasilkan dampak positif antara lain mempercepat inisiatif literasi keuangan di tengah-tengah masyarakat," ujar Evi dalam keterangan tertulis, Jumat (9/8).

Bank dengan jumlah aset terbesar di Indonesia ini menyediakan berbagai jenis produk tabungan sesuai dengan kebutuhan calon nasabah mulai dari Tabungan Now, Tabungan Mitra Usaha, serta tabungan Mandiri Reguler.

Di sisi lain, bank berlogo pita emas ini juga terus mendorong inklusivitas bagi penyandang disabilitas. 

Salah satunya melalui kegiatan Gerakan Akselerasi Ekonomi Inklusif dengan pembukaan 10.000 rekening tabungan baru bagi penyandang disabilitas yang tersebar di Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Yogyakarta pada 2023 lalu.

Populer

Inilah 3 Kandidat Kepala Badan Penerimaan Negara

Jumat, 02 Agustus 2024 | 16:13

Identitas Tersangka Korupsi Rp3,451 Triliun: Enam Petinggi LPEI, Satu Swasta

Kamis, 01 Agustus 2024 | 10:11

60 Pegawai Main Judol, Pimpinan KPK: Cuma Iseng

Jumat, 02 Agustus 2024 | 08:23

Edi Slamet Irianto, Kandidat Kepala BPN Berjuluk Hand of Midas

Sabtu, 03 Agustus 2024 | 11:32

Putra Putri TNI-Polri Minta Polisi Tangkap Alvin Lim

Sabtu, 03 Agustus 2024 | 02:24

Ramalan Rocky Gerung: 30 Hari ke Depan Krisis Beras Berubah Jadi Krisis Sosial

Jumat, 02 Agustus 2024 | 22:43

BHS Kritisi Usul Muhadjir soal Opsi Nasi Jagung di Program Makan Gratis

Rabu, 07 Agustus 2024 | 02:44

UPDATE

Perusahaan Indonesia Ekspor Ribuan Liter Cairan Pengurang Emisi ke Jepang

Jumat, 09 Agustus 2024 | 15:50

Pemerintah Siap-Siap Dirujak Warga jika Perayaan HUT RI Boros

Jumat, 09 Agustus 2024 | 15:41

RI Targetkan Kesepakatan 3,5 Miliar Dolar AS di IAF ke-2

Jumat, 09 Agustus 2024 | 15:34

Ekonom Nilai Harga BBM Nonsubsidi Perlu Naik

Jumat, 09 Agustus 2024 | 15:30

Sheikh Hasina akan Kembali ke Bangladesh untuk Ikut Pemilu

Jumat, 09 Agustus 2024 | 15:18

Robot Taksi Makin Populer di China, Bikin Driver Taksi Online Resah

Jumat, 09 Agustus 2024 | 15:10

Masyarakat 3T Bisa Nikmati Layanan Keuangan Bersama Mandiri Agen

Jumat, 09 Agustus 2024 | 14:53

Mendag Uji Coba Makan Bergizi Gratis di Lampung

Jumat, 09 Agustus 2024 | 14:53

Ribut dengan Elon Musk, Presiden Venezuela Putuskan Blokir X

Jumat, 09 Agustus 2024 | 14:53

1.200 Pekerja Teknologi Siap Dukung Kamala Harris di Pilpres AS

Jumat, 09 Agustus 2024 | 14:51

Selengkapnya