Berita

IKN Nusantara. Foto: Dokumen Kementerian PUPR

Bisnis

Jokowi Perlu Rangkul Pengusaha Lokal di IKN

RABU, 31 JULI 2024 | 07:16 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Dalam upaya memenuhi kebutuhan dasar masyarakat di Ibu Kota Nusantara (IKN) pemerintah perlu merangkul dan memanfaatkan peran pengusaha lokal.

Kamar Dagang dan Industri (Kadin)  bahkan meminta kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk meningkatkan peran pengusaha lokal sebagai "pemain utama" dalam pembangunan IKN. 

Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Provinsi Kaltim Dayang Donna Faroek mengungkapkan, sebenarnya telah banyak pengusaha di Himpunan Pengusaha Muda Indonesia yang dilibatkan. Dari total sekitar 4.500 lebih pengusaha Kadin, 10 persen di antaranya telah terlibat dalam peran sub kontraktor alat berat di pembangunan IKN.

Para pengusaha lokal itu bergerak di bidang jasa konstruksi, batu bara, hingga Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

Donna menyampaikan harapan agar pengusaha lokal bisa memperoleh porsi sebagai 'pemain utama' dalam pembangunan di IKN.

"Kadin dan Himpunan Pengusaha Muda Indonesia semoga dirangkul lebih luas lagi, bukan hanya sebagai sub kontraktor tapi juga pemain utama," kata Donna.

Salah satu bentuk kebutuhan dasar yang dapat difasilitasi melalui peran Kadin berupa kebutuhan pangan.

Kadin menawarkan lahan persawahan di Penajam Paser Utara yang sampai sekarang belum ditindaklanjuti.

Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS), lahan persawahan yang dapat dikelola sebagai sumber pangan di IKN mencapai sekitar 13 ribu hektare, yang belum disentuh pemerintah.

Para pengusaha lokal juga berharap bisa berinvestasi pada peluang usaha kafe hingga rumah makan di kawasan IKN.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Sukses Amankan Pilkada, DPR Kasih Nilai Sembilan Buat Kapolri

Jumat, 29 November 2024 | 17:50

Telkom Innovillage 2024 Berhasil Libatkan Ribuan Mahasiswa

Jumat, 29 November 2024 | 17:36

DPR Bakal Panggil Kapolres Semarang Imbas Kasus Penembakan

Jumat, 29 November 2024 | 17:18

Pemerintah Janji Setop Impor Garam Konsumsi Tahun Depan

Jumat, 29 November 2024 | 17:06

Korsel Marah, Pesawat Tiongkok dan Rusia Melipir ke Zona Terlarang

Jumat, 29 November 2024 | 17:01

Polri Gelar Upacara Kenaikan Pangkat, Dedi Prasetyo Naik Bintang Tiga

Jumat, 29 November 2024 | 16:59

Dubes Najib Cicipi Menu Restoran Baru Garuda Indonesia Food di Madrid

Jumat, 29 November 2024 | 16:44

KPU Laksanakan Pencoblosan Susulan di 231 TPS

Jumat, 29 November 2024 | 16:28

Kemenkop Bertekad Perbaiki Ekosistem Koperasi Kredit

Jumat, 29 November 2024 | 16:16

KPK Usut Bau Amis Lelang Pengolahan Karet Kementan

Jumat, 29 November 2024 | 16:05

Selengkapnya