Berita

Kapolsek Grogol Petamburan Kompol Muharam Wibisono/Ist

Presisi

Pelaku Begal di Warteg Ditembak karena Melawan Polisi

RABU, 10 JULI 2024 | 02:55 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Polisi melumpuhkan RF (31) pelaku pembegalan bersenjata tajam di sebuah warteg di Jelambar Baru, Grogol Petamburan (Gropet), Jakarta Barat, pada Senin (8/7).

"Pada saat pengembangan kita mencari barang bukti, pelaku berusaha melarikan diri dan juga melakukan perlawanan ke anggota," kata Kapolsek Grogol Petamburan Kompol Muharam Wibisono kepada wartawan, Selasa (9/7).

Wibisono menjelaskan, usai diamankan, RF digiring penyidik untuk mencari barang bukti di wilayah Teluk Gong, Jakarta Utara.

Namun RF mencoba melarikan diri. Saat dikejar pelaku melakukan perlawanan.

"Kita lakukan tindakan tegas terukur, kita lumpuhkan karena melawan dan kabur, (ditembak) di kaki," kata Wibisono.

Setelah ditembak, pelaku kemudian dibawa ke Rumah Sakit Sumber Waras, Jakarta Barat.

Sebelumnya, polisi mengantongi identitas pembegal bersenjata tajam yang menodong seorang wanita di sebuah warung makan di Jelambar Baru, Grogol Petamburan, Jakarta Barat pada Senin (10/6).

Dalam video viral yang diunggah oleh akun Instagram @warga.jakbar pada 10 Juni 2024, nampak seorang pria dewasa berjaket hijau, bertopi hitam serta menggenggam sebilah golok pada tangan kanannya memasuki sebuah warung makan.

Di dalam warung tersebut, seorang wanita dan pria duduk bersebelahan. Ketika mereka sedang makan, dari arah belakang pria pembegal mengambil ponsel wanita lalu sambil kabur pembegal itu mengangkat-angkat golok yang ia bawa untuk mengancam korban.




Populer

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

Pimpinan DPRD hingga Ketua Gerindra Sampang Masuk Daftar 21 Tersangka Korupsi Dana Hibah Jatim

Selasa, 16 Juli 2024 | 19:56

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Pengusaha Tambang Haji Romo Diancam Dijemput Paksa KPK

Minggu, 14 Juli 2024 | 17:02

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Tebus Ijazah Siswa yang Tertahan Diusulkan Pakai Dana Baznas

Rabu, 24 Juli 2024 | 19:54

Pemerataan Pendidikan Tidak Boleh Tebang Pilih

Rabu, 24 Juli 2024 | 19:37

Laba Bersih BCA Meroket 11 Persen di Semester I 2024

Rabu, 24 Juli 2024 | 19:33

Tommy Djiwandono Sejak Lama Diproyeksikan jadi Pengganti Sri Mulyani

Rabu, 24 Juli 2024 | 19:30

Siswa Tak Mampu Tebus Ijazah Jadi Potret Suram Pendidikan

Rabu, 24 Juli 2024 | 19:29

Jubir PKB: Anies Berpengalaman di Jakarta, Lanjutkan!

Rabu, 24 Juli 2024 | 19:19

Pasangan Arif-Rista Kembali Diusung PDIP di Pilkada Kebumen

Rabu, 24 Juli 2024 | 19:10

Sekjen Partai Gelora Minta Prabowo Kedepankan Isu Palestina

Rabu, 24 Juli 2024 | 19:10

Laba Bersih HM Sampoerna Anjlok 33 Persen di Kuartal II-2024

Rabu, 24 Juli 2024 | 19:06

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Selengkapnya