Berita

Carlo Ancelotti kembali mengantarkan Real Madrid juara Liga Champions/Net

Sepak Bola

Liga Champions

Don Carlo, Pelatih Tersukses Liga Champions

MINGGU, 02 JUNI 2024 | 06:57 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Tak salah jika Carlo Ancelotti mendapat julukan Don Carlo (Bos Carlo). Sebab, pria asal Italia ini telah mengukuhkan diri sebagai pelatih tersukses dalam sejarah Liga Champions.

Usai mengantarkan Real Madrid kembali menjuarai Liga Champions, Minggu dinihari (2/6), Don Carlo tercatat sebagai pelatih dengan koleksi trofi terbanyak di ajang terelite sepak bola Eropa itu.

Ya, tak hanya membawa Madrid meraih trofi Liga Champions ke-15 yang merupakan terbanyak sepanjang sejarah, Don Carlo juga sukses mengoleksi medali emas kelimanya.

Menurut catatan UEFA, Don Carlo jadi satu-satunya pelatih yang mampu menyabet 5 trofi Liga Champions. Dua kali diraih saat bersama AC Milan dan 3 kali kala membesut Real Madrid.

Ancelotti unggul jauh dari Pep Guardiola, Zinedine Zidane, dan Bob Paisley yang masing-masing mengoleksi 3 trofi Liga Champions atau Piala Champions di masa lalu.

Adapun 5 trofi juara itu diraih dari 6 kesempatan tampil di final Liga Champions. Satu-satunya kekalahan didapat ketika AC Milan dibekuk Liverpool pada pertandingan bersejarah 'Miracle of Istanbul' pada final 2005.

Berikut daftar Pelatih Tersukses di Liga Champions:

Carlo Ancelotti - 5 kali
AC Milan: 2003, 2007
Real Madrid: 2014, 2022, 2024

Pep Guardiola - 3 kali
Barcelona: 2009, 2011
Manchester City: 2023

Bob Paisley - 3 kali
Liverpool: 1977, 1978, 1981

Zinedine Zidane - 3 kali
Real Madrid: 2016, 2017, 2018.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

PDIP: Terima Kasih Warga Jakarta dan Pak Anies Baswedan

Jumat, 29 November 2024 | 10:39

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

UPDATE

Gegara Israel, World Central Kitchen Hentikan Operasi Kemanusiaan di Gaza

Minggu, 01 Desember 2024 | 10:08

Indonesia Harus Tiru Australia Larang Anak Akses Medsos

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:58

Gaungkan Semangat Perjuangan, KNRP Gelar Walk for Palestine

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:36

MK Kukuhkan Hak Pelaut Migran dalam UU PPMI

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:18

Jet Tempur Rusia Dikerahkan Gempur Pemberontak Suriah

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:12

Strategi Gerindra Berbuah Manis di Pilkada 2024

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:53

Kubu RK-Suswono Terlalu Remehkan Lawan

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:40

Pasukan Pemberontak Makin Maju, Tentara Suriah Pilih Mundur dari Aleppo

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:30

Dirugikan KPUD, Tim Rido Instruksikan Kader dan Relawan Lapor Bawaslu

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:06

Presiden Prabowo Diminta Bersihkan Oknum Jaksa Nakal

Minggu, 01 Desember 2024 | 07:42

Selengkapnya