Berita

Ketua DPP PDIP Said Abdullah/RMOL

Politik

Kata Said Abdullah, Pernyataan Mega Minta Digantikan Puan Hanya Bercanda

SABTU, 25 MEI 2024 | 19:46 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Ketua DPP PDIP Said Abdullah merespons pernyataan Megawati Soekarnoputri yang dinilai memberikan sinyal kepada putrinya, Puan Maharani untuk menjadi Ketua Umum PDIP selanjutnya.

Bagi Said, Megawati hanya sekadar melemparkan candaan di forum Rakernas V saat menggoda Puan agar menjadi Ketua Umum PDIP.

“Bagi internal kami itu bukan sinyal. Ibu ketua umum itu suka bercanda,” kata Said kepada wartawan di Arena Rakernas V PDIP, Ancol, Jakarta, pada Sabtu (25/5).

Said menyebut, Presiden Kelima RI itu merupakan sosok yang humoris. Hanya saja, ada framing seolah sering marah-marah ketika berpidato dengan penuh semangat berapi-api.

“Hampir tidak pernah, jarang ibu ketum marah. Tangkapan sesaat saja dipotong seakan-akan ibu pemarah. Salah besar,” tegas Said yang juga Ketua Badan Anggaran DPR RI ini.

Atas dasar itulah, kata Said, ketika kongres PDIP yang akan dilaksanakan pada April 2025 nanti, belum tentu Puan Maharani yang akan menggantikan Megawati.

“Bahwa ibu ketum dalam pembukaan (Rakernas V) kemarin Mbak Puan jadi Ketum. Gantian ibu ketum yang ke luar negeri, itu kan lepasan-lepasan dari Bu Ketum. Tidak bisa kita tangkap langsung bahwa nanti penggantinya Puan," katanya.

"Itu bukan sikap ketua umum. Karena biasanya setiap hal-hal strategis menyangkut internal partai ibu ketum meletakkannya dalam forum kongres partai,” pungkasnya.

Populer

Konsesi Tambang Ormas Dicurigai Siasat Jokowi Kabur dari Kejaran Utang

Sabtu, 15 Juni 2024 | 12:27

Perwakilan Kontraktor Minta Penegak Hukum Periksa Bupati Keerom

Senin, 10 Juni 2024 | 10:37

Dugaan Korupsi Askrida Naik Lidik

Senin, 10 Juni 2024 | 22:37

Bey Machmudin Pastikan Tak Ada Ormas Keagamaan di Jabar yang Kelola Tambang

Rabu, 12 Juni 2024 | 00:19

Bey Machmudin Siapkan Bonus Kontingen Peparnas 2024

Selasa, 11 Juni 2024 | 13:16

Penyidik KPK Sita Handphone Hasto dan Geledah Ajudan

Senin, 10 Juni 2024 | 15:24

Dugaan Korupsi Jaringan Internet Desa, Kejati Sumsel Periksa 7 Operator Siskeudes

Rabu, 12 Juni 2024 | 21:36

UPDATE

Rupiah Melemah, Perekonomian Indonesia era Prabowo Bisa Lumpuh

Senin, 17 Juni 2024 | 08:05

Jelang Salat Iduladha PKL di Istiqlal Ditertibkan

Senin, 17 Juni 2024 | 07:49

Kanisius Sediakan Tempat Parkir untuk Salat Iduladha

Senin, 17 Juni 2024 | 07:44

Warga Muhammadiyah Salat Iduladha di Kantor Pusat Menteng

Senin, 17 Juni 2024 | 07:41

Ada Wapres, Pengamanan Salat Iduladha di Istiqlal Diperketat

Senin, 17 Juni 2024 | 07:35

Airlangga Salat Id di Masjid Ainul Hikmah DPP Golkar

Senin, 17 Juni 2024 | 07:33

Fahira Idris: Banyak Harapan Warga terhadap Anies

Senin, 17 Juni 2024 | 07:33

Lalu Lintas Sekitar Istiqlal Padat Merayap Jelang Salat Iduladha

Senin, 17 Juni 2024 | 06:28

Kurban, Pembersihan, dan Kebersamaan

Senin, 17 Juni 2024 | 06:09

Cuaca Jakarta Cerah Berawan saat Iduladha

Senin, 17 Juni 2024 | 06:06

Selengkapnya