Berita

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono dalam pidatonya di World Water Forum ke-10 di Bali/Kementerian PUPR

Bisnis

World Water Forum ke-10 Resmi Ditutup, Menteri PUPR Tekankan Tiga Hal Ini

SABTU, 25 MEI 2024 | 10:04 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Acara ajang internasional World Water Forum ke-10 di Bali resmi ditutup oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono pada Jumat (24/5).

Dalam kesempatan tersebut, Basuki menekankan tiga poin penting yang harus diantisipasi terkait masalah air, di antaranya komitmen langkah nyata yang telah disepakati dalam forum tersebut.

Menurut Basuki, negara anggota perlu untuk merealisasikan komitmen tersebut dengan tindakan nyata dengan rasa kepemilikan. Misalnya, komitmen menjadikan Hari Danau Sedunia, pendirian pusat keunggulan untuk ketahanan air dan iklim, pengarusutamaan pengelolaan sumber daya air terpadu di pulau-pulau kecil, serta inisiatif lainnya yang dikembangkan dalam WWF ke- 10 di Bali tersebut.

"Oleh karena itu, kompendium yang diluncurkan pada pertemuan tingkat menteri ini harus direalisasikan agar dapat memberikan manfaat bagi masyarakat," ujar Menteri Basuki dalam pidato penutup di Bali, dikutip Sabtu (25/5).

Selain itu, Menteri PUPR itu juga menitipkan pesan untuk meningkatkan sinergi di antara para pemangku kepentingan lintas sektoral, terutama dalam hal penyediaan air bersih dan sanitasi yang merata bagi seluruh masyarakat.

"Tantangan-tangan tersebut menjadi semakin terkait dengan isu perubahan iklim, oleh karena itu perlu dikembangkan pendekatan yang holistik dan lintas sektoral," sambungnya.

Terakhir, Basuki juga menekankan pentingnya negara anggota untuk memberikan kontribusi dengan kemampuan masing-masing negara. Dalam agenda air global, menurutnya setiap negara harus menjadi bagian dari solusi melalui kolaborasi dan saling melengkapi, bukan justru berkompetisi.

"Saya berharap forum ini membawa manfaat besar bagi komunitas global," tutupnya.

Adapun dalam penutupan tersebut, Basuki, yang mewakili pemerintah Indonesia telah menyerahkan bendera estafet pelaksanaan WWF ke-11 ke Arab Saudi sebagai tuan rumah KTT itu pada periode 2027 mendatang.

Populer

Politikus Demokrat Usul Legalisasi Judol Buat Tambah Uang Negara

Senin, 17 Juni 2024 | 18:58

Pengamat: Kembalikan Citra, Hery Gunardi Pantas Dicopot Jadi Dirut BSI

Sabtu, 22 Juni 2024 | 19:46

Preview Belgia Vs Slovakia: Hati-hati Pancingan Emosi

Senin, 17 Juni 2024 | 16:59

Bermain Imbang Tanpa Gol, Laga Prancis Vs Belanda Diwarnai Kontroversi

Sabtu, 22 Juni 2024 | 04:09

Bey Ingatkan Gen Z Tak Jadikan Lansia Tulang Punggung Keluarga

Kamis, 20 Juni 2024 | 06:00

Bey Perintahkan Pemkot Bandung Pulihkan Sungai Citarum

Kamis, 20 Juni 2024 | 03:00

Wali Kota Semarang Gratiskan Biaya di 41 SMP Swasta

Minggu, 23 Juni 2024 | 00:46

UPDATE

Kalkulasi Politik PKS Dipertanyakan Usai Usung Anies-Sohibul Iman

Rabu, 26 Juni 2024 | 12:04

Kim Jong Un Butuh AS untuk Pertahankan Kekuasaan

Rabu, 26 Juni 2024 | 11:44

Daging Kurban Asal Indonesia Dibagikan ke Pengungsi Palestina

Rabu, 26 Juni 2024 | 11:37

Situs Web Setkab dan KPK Down!

Rabu, 26 Juni 2024 | 11:34

Sandi Uno Telusuri Bakar Sound System di Pasar Kemis

Rabu, 26 Juni 2024 | 11:28

11 Parpol Tolak Penghitungan Ulang Surat Suara di Lahat

Rabu, 26 Juni 2024 | 11:25

Demo di KPK, PP Himmah Minta Mensos Risma Cs Diperiksa

Rabu, 26 Juni 2024 | 11:15

Pilkada Jakarta, Makin Jelas atau Tambah Ruwet

Rabu, 26 Juni 2024 | 11:12

NTT Diguncang Gempa M 3,8

Rabu, 26 Juni 2024 | 11:08

Jokowi Diduga Hidupkan Kembali Kartu Politik Anies

Rabu, 26 Juni 2024 | 11:05

Selengkapnya