Berita

Fajar Sidik di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Minggu (5/5)/RMOL

Politik

Usung S1 Gratis, Adik Almarhum Uje Siap Maju Pilgub Jakarta

MINGGU, 05 MEI 2024 | 15:39 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Adik dari Almarhum Ustad Jeffry Al Bukhori (Uje), Fajar Sidik, siap meramaikan bursa bakal calon Gubernur DKI Jakarta.

Pernah menjabat anggota DPRD DKI Jakarta dari Partai Gerindra, Fajar akan membawa pengalaman yang berharganya itu dalam memenuhi kebutuhan masyarakat.

"Kita berharap, siapapun gubernurnya nanti untuk DKI Jakarta, kita berharap orang tersebut  bisa menjaga akhlak daripada Jakarta itu sendiri," katanya saat menghadiri acara Halal Bihalal, Gerakan Muslim Jakarta, di Jagakarsa, Jakarta Selatan, Minggu (5/5).

Fajar yang saat ini menjadi kader Partai Demokrat mempunyai gagasan berfokus pada peningkatan pendidikan dan pelayanan kesehatan di Jakarta.

"Niat saya bagaimana meningkatkan daya Hidup SDM daripada masyarakat Jakarta. Salah satunya lewat pendidikan, saya ingin ada kewajiban pendidikan 16 tahun. Wajib anak kita S1," jelasnya.

Menurutnya, APBD Jakarta yang nilainya fantastis seharusnya bisa dipergunakan untuk meningkatkan pelayanan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat.

"Anggaran Jakarta sekarang kalau nggak salah Rp82 triliun. Belanja tidak langsung berapa T? Rp30 triliun lebih. Kenapa kita nggak bisa menyekolahkan anak kita gratis sampai dengan S1?" pungkasnya.

Diketahui, ketika menjadi anggota dewan, Fajar merupakan orang pertama yang melaporkan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok yang diduga melakukan penistaan agama. Namun laporannya saat itu ditolak Bareskrim Polri.

Populer

Konsesi Tambang Ormas Dicurigai Siasat Jokowi Kabur dari Kejaran Utang

Sabtu, 15 Juni 2024 | 12:27

Perwakilan Kontraktor Minta Penegak Hukum Periksa Bupati Keerom

Senin, 10 Juni 2024 | 10:37

Dugaan Korupsi Askrida Naik Lidik

Senin, 10 Juni 2024 | 22:37

Bey Machmudin Pastikan Tak Ada Ormas Keagamaan di Jabar yang Kelola Tambang

Rabu, 12 Juni 2024 | 00:19

Bey Machmudin Siapkan Bonus Kontingen Peparnas 2024

Selasa, 11 Juni 2024 | 13:16

Penyidik KPK Sita Handphone Hasto dan Geledah Ajudan

Senin, 10 Juni 2024 | 15:24

Dugaan Korupsi Jaringan Internet Desa, Kejati Sumsel Periksa 7 Operator Siskeudes

Rabu, 12 Juni 2024 | 21:36

UPDATE

Rupiah Melemah, Perekonomian Indonesia era Prabowo Bisa Lumpuh

Senin, 17 Juni 2024 | 08:05

Jelang Salat Iduladha PKL di Istiqlal Ditertibkan

Senin, 17 Juni 2024 | 07:49

Kanisius Sediakan Tempat Parkir untuk Salat Iduladha

Senin, 17 Juni 2024 | 07:44

Warga Muhammadiyah Salat Iduladha di Kantor Pusat Menteng

Senin, 17 Juni 2024 | 07:41

Ada Wapres, Pengamanan Salat Iduladha di Istiqlal Diperketat

Senin, 17 Juni 2024 | 07:35

Airlangga Salat Id di Masjid Ainul Hikmah DPP Golkar

Senin, 17 Juni 2024 | 07:33

Fahira Idris: Banyak Harapan Warga terhadap Anies

Senin, 17 Juni 2024 | 07:33

Lalu Lintas Sekitar Istiqlal Padat Merayap Jelang Salat Iduladha

Senin, 17 Juni 2024 | 06:28

Kurban, Pembersihan, dan Kebersamaan

Senin, 17 Juni 2024 | 06:09

Cuaca Jakarta Cerah Berawan saat Iduladha

Senin, 17 Juni 2024 | 06:06

Selengkapnya