Berita

Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono/Net

Politik

AHY Ungkap Pesan Prabowo tentang Kolaborasi

KAMIS, 11 APRIL 2024 | 04:40 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), mengaku telah mendapat wejangan tentang kolaborasi ketika bertemu dengan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto.

“Beliau dalam berbagai kesempatan itu selalu mengajak kita semua bahwa saat ini ataupun era ke depan ini lebih pada era kolaborasi,” kata AHY usai acara open house bersama Kementerian ATR/BPN di Rumah Menteri ATR/BPN di Kuningan Timur, Jakarta Selatan, Rabu (10/4).

Lanjut AHY, kolaborasi tak langsung menghilangkan kompetisi. Karena, kompetisi pasti akan selalu ada. Namun, yang harus dihadirkan adalah kompetisi yang sehat.


“Kompetisi yang sehat itu bagus karena akan menghadirkan pemikiran-pemikiran besar,” ujarnya.

AHY pun memastikan, melalui kompetisi yang sehat, baik, dan berkeadilan, diharapkan dapat menghadirkan para pemimpin dan wakil rakyat terbaik.

“Kita tahu ada masalah di sana-sini yang perlu diperbaiki, tetapi paling tidak semangatnya adalah untuk selalu memperbaiki sistem yang kita miliki sendiri sebelum kita bicara yang lain,” kata dia.

“Dalam waktu tiga bulan terakhir, saya cukup dekat dengan Pak Prabowo. Saya memang merasakan bahwa rakyat Indonesia menginginkan beliau sebagai pemimpin, dan itulah yang perlu kita syukuri sekaligus menjadi pelecut,” jelasnya.

Lebih jauh AHY menuturkan, sebelum menggelar open house, pada Rabu pagi ia melaksanakan shalat Idulfitri 1445 H bersama keluarga besarnya dan keluarga besar Sarwo Edhie Wibowo di Cikeas, Bogor.

Kemudian, ia mengikuti acara open house yang digelar oleh Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta Pusat.

“Saya juga senang bisa bersilaturahmi dengan beliau (Presiden Joko Widodo) sekaligus dengan para tokoh lainnya, apakah itu bagian dari Kabinet Indonesia Maju maupun berbagai kalangan masyarakat,” tandasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Pembongkaran Tiang Monorel Mangkrak Demi Penataan Kawasan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:59

Lahan Huntap Korban Bencana Harus Segera Dituntaskan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:52

Ini Identitas Delapan Orang dan Barbuk OTT Pejabat Pajak Jakut

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:12

Larangan Tambang Emas Rakyat, Kegagalan Baca Realitas

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:58

Pelapor Pandji Dianggap Klaim Sepihak dan Mencatut Nama NU

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:30

Romantisme Demokrasi Elektoral dan Keliru Baca Kedaulatan

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:08

Invasi AS ke Venezuela Bisa Bikin Biaya Logistik Internasional Bengkak

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:45

Khofifah Ajak Pramuka Jatim Sukseskan Ketahanan Pangan dan MBG

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:23

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Klok Dkk Siap Melumat Persija Demi Amankan Posisi

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:40

Selengkapnya