Berita

Presiden Joko Widodo/Net

Bisnis

Jokowi Apresiasi Semangat Para Ibu Nasabah Mekaar Angkat Ekonomi Keluarga

SELASA, 30 JANUARI 2024 | 09:15 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Sinergi yang terjalin antara Permodalan Nasional Madani (PNM) dengan holding ultra mikro (UMi) dalam memperkuat ekosistem pemberdayaan keluarga prasejahtera, mendapat apresiasi dari Presiden Joko Widodo.

Hadir di tengah ribuan ibu-ibu nasabah PNM Mekaar yang memenuhi Stadion Gemilang Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, pada senin (29/1), Jokowi mengatakan, bahwa kinerja PNM Mekaar yang terjaga dengan baik menandakan bahwa nasabah PNM adalah nasabah yang sangat disiplin.

Jokowi juga berpesan agar ibu-ibu nasabah Program Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera (Mekaar) binaan PNM ini  menjadi pengusaha yang baik dengan rutin membayar angsuran.

“Yang nyicilnya disiplin hampir 100 persen di PNM Mekaar, artinya semuanya disiplin karena yang tidak bisa mengembalikan di sini hanya 0,5 persen. Kuncinya disiplin,” ujar Jokowi.

Dikutip dari laman Setneg, Jokowi dalam kesempatan ini sangat menekankan pada tiga sikap penting yang harus dijaga oleh nasabah PNM Mekaar. Tiga sikap penting ini adalah jujur, disiplin dan kerja keras.

"Jadi kunci suksesnya adalah tetap jujur, disiplin dan kerja keras ibu-ibu" katanya.

Stadion Gemilang Kabupaten Magelang, Magelang, Jawa Tengah, pada Senin (29/1) begitu gemuruh. Terdengar pekikan haru atas kehadiran Jokowi yang ditunggu-tunggu. Sekitar 2.500 ibu-ibu nasabah hadir ditemani oleh 750 tenaga pendamping (Account Officer).

Beberapa ibu diberi kesempatan untuk maju ke panggung. Semangat para ibu nasabah PNM Mekaar dalam mengangkat ekonomi keluarga begitu terlihat saat menyampaikan perjuangan mereka dalam mengembangkan usahanya di hadapan Jokowi.

Ini bukan yang pertama kali Jokowi hadir di tengah-tengah nasabah PNM Mekaar yang merupakan kelurga pra-sejahtera. Jokowi sebelumnya telah menyambangi ibu-ibu nasabah PNM Mekaar pada 2019.

Menurut Direktur Utama PNM Arief Mulyadi, keberhasilan meraih target yang dicapai PNM Mekaar sepanjang 2023 adalah berkat kepercayaan Jokowi.

“Sejak Bapak mempercayai dan mengamanahi kami untuk melaksanakan program ini, sudah 19,7 juta perempuan Indonesia yang bisa kami biayai dan kami dampingi,” ujarnya, seperti dikutip dari Antara.

Bergabungnya PNM dalam Sinergi Holding Ultra Mikro (UMi) bersama PT Bank Rakyat Indonesia Tbk. (Persero) dan PT Pegadaian juga telah mendorong hingga 1,2 juta nasabah naik kelas.

“Kami sangat terbantu untuk menaikkan kelas usaha ultra mikro menjadi naik kelas dengan bergabungnya kami pada Sinergi Holding Ultra Mikro. PNM ini yang paling muda, BRI dan Pegadaian kakak-kakak kami sangat membantu kami menaikkan kelas usaha ultra mikro yang kami dampingi” tegas Arief.

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Jaksa KPK Ungkap Keterlibatan Orang Tua Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor dalam Kasus Gazalba Saleh

Senin, 06 Mei 2024 | 13:05

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Jokowi Keluhkan Peredaran Uang yang Semakin Kering, Ekonom: Akibat Utang yang Ugal-ugalan

Rabu, 08 Mei 2024 | 17:05

Butuh 35.242 Dukungan bagi Calon Perseorangan Maju di Pilwalkot Cimahi

Rabu, 08 Mei 2024 | 17:01

Kemendag Amankan Satu Kapal Tanpa Kelengkapan Dokumen Impor di Palembang

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:58

Mardani Dukung Sikap Oposisi Ganjar: Itu Ksatria!

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:55

Google Pixel 8A Resmi Dirilis, Dibanderol Mulai Rp8 Jutaan

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:44

Wakapolda Aceh Armia Fahmi Daftar Bacalon Bupati Atam Lewat Nasdem

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:39

Pakar: Sosok Menkeu yang Baru Baiknya Berlatar Belakang Teknokrat Dibandingkan Politisi

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:33

Satgas Catur Bais TNI Berhasil Gagalkan Penyelundupan Pakaian Bekas di Sebatik

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:32

Militer Taiwan Bersiap Hadapi Ancaman China Jelang Pelantikan Presiden

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:31

BTN Relokasi Kantor Cirebon

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:09

Selengkapnya