Berita

Peneliti Polling Institute, Kennedy Muslim/Ist

Politik

Survei Polling Institute: Milenial-Gen Z Lebih Pilih Prabowo-Gibran

RABU, 27 DESEMBER 2023 | 20:43 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka berhasil menarik simpati kalangan muda. Hasil survei terbaru Polling Institute, pasangan nomor urut dua itu semakin banyak didukung anak muda, terutama usia milenial dari generasi z.

Seperti diketahui, Pemilu 2024 didominasi pemilih dari kalangan milenial dan generasi z. Dari 204.807.222 pemilih, 66,8 juta merupakan milenial, sementara generasi z mencapai 46,8 juta pemilih.

“Jika dibedah dari kelompok umur, pasangan Prabowo-Gibran paling banyak didukung milenial dan generasi z,” kata Peneliti Polling Institute, Kennedy Muslim, saat memaparkan hasil survei bertajuk ‘Dinamika Migrasi Pemilih Jokowi, Debat Capres, dan Elektabilitas’ secara virtual, Rabu (27/12).

Survei Polling Institute dilakukan dalam rentang 15-19 Desember 2023, melibatkan 1.230 responden yang diwawancarai melalui sambungan telepon, dengan tingkat kepercayaan mencapai 95 persen.

Menurut Kennedy, dari pemilih berusia 21 tahun ke bawah, 67,3 persennya mendukung Prabowo-Gibran. Hanya 9 persen yang memilih Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, sedang yang memilih Ganjar Pranowo-Mahfud MD 8,6 persen.

Begitu juga pemilih berusia 22 hingga 25 tahun. Sebanyak 58,4 persen mendukung Prabowo-Gibran, Anies-Muhaimin 19,1 persen, sementara Ganjar-Mahfud 11,5 persen. “Dukungan untuk Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud bersaing dari kelompok ini,” tambah Kennedy.

Kennedy juga mengungkapkan, pemilih usia 26-40 tahun, termasuk dalam generasi milenial, juga banyak yang memilih Prabowo-Gibran.

Angkanya mencapai 47,9 persen. Dukungan untuk Anies-Muhaimin dari kelompok ini 27,9 persen. Sementara Ganjar-Mahfud 18,5 persen.

“Pemilih dengan usia 41-55 tahun, berdasar temuan kami, 40,3 persen mendukung Prabowo-Gibran, Ganjar-Mahfud 26,6 persen, dan Anies-Muhaimin 21,7 persen,” tutup Kennedy.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

UPDATE

Minta Maaf, Dirut Pertamina: Ini Tanggung Jawab Saya

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:37

Perempuan Bangsa PKB Bantu Korban Banjir di Bekasi

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:33

Perang Tarif Kian Panas, Volkswagen PHK Ribuan Karyawan

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:25

Kabar Baik, Paus Fransiskus Tidak Lagi Terkena Serangan Pneumonia Ganda

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:23

Pertamina: Harga Avtur Turun, Diskon Pelita Air, Promo Hotel

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:23

Rumah Diobok-obok KPK: Apakah Ini Ujung Karier Ridwan Kamil?

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:12

Tenaga Ahli Heri Gunawan Hingga Pegawai Bank BJB Dipanggil KPK

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:06

KPK: Ridwan Kamil Masih Berstatus Saksi

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:47

Raja Adil: Disembah atau Disanggah?

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:45

Buntut Efisiensi Trump, Departemen Pendidikan PHK 1.300 Staf

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:41

Selengkapnya