Berita

Anggota Komisi IV DPR RI, Ravindra Airlangga saat berdialog dengan para petani asal Kabupaten Bogor, Jawa Barat/Ist

Politik

Respons Keluhan Petani, Ravindra Airlangga Minta Akses Pupuk Subsidi Diperluas

RABU, 13 DESEMBER 2023 | 15:29 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Akses pupuk bersubsidi untuk para petani Indonesia perlu diperluas. Meskipun ada kenaikan harga, pemerintah harus menjamin akses petani terhadap pupuk bisa terjaga.

Anggota Komisi IV DPR RI, Ravindra Airlangga mengatakan, salah satu yang bisa dilakukan pemerintah adalah dengan memperbanyak kios pupuk bersubsidi dan Kartu Tani.

"Kios pupuk bisa diperbanyak supaya warga yang sudah mendapatkan Kartu Tani bisa semakin mudah mendapatkan pupuk bersubsidi,” kata Ravindra dalam keterangan tertulisnya, Rabu (13/12).

Anggota DPR dapil Kabupaten Bogor ini berujar, perluasan akses pupuk bersubsidi ini disampaikan berkaitan keluhan para petani di wilayah Kabupaten Bogor yang kesulitan mengakses pupuk.

Keluhan tersebut disampaikan para petani saat menggelar pertemuan di Desa Cinagara, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor. Salah satu petani bernama Haji Bubun bahkan mengaku harus membeli pupuk lebih mahal dari petani lain.

"Saya punya sawah ditanami padi, tapi kenapa pupuknya harganya Rp5 ribu per kilonya, sementara petani lain kalau beli cuma dua ribu enam ratus rupiah,” tutur Haji Bubun kepada Ravindra.

Di sisi lain, Ravindra tidak menampik ada kenaikan harga pupuk di pasar dunia. Kenaikan itu tidak lepas dari konflik geopolitik Rusia dan Ukraina yang membuat harga bahan baku ikut naik.

Kondisi ini diperparah dengan produksi pupuk di dalam negeri yang belum bisa memenuhi permintaan kebutuhan masyarakat.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Bertemu Megawati Bakal Jadi Sowan Pamungkas Prabowo

Kamis, 07 November 2024 | 16:09

Kemenangan Trump Jadi Alarm Bahaya Bagi Perekonomian RI?

Kamis, 07 November 2024 | 16:02

BSSN Sudah Siapkan Operasi Siber Pengamanan Pilkada 2024

Kamis, 07 November 2024 | 15:52

WhatsApp Siapkan Fitur Baru untuk Cek Keaslian Foto dalam Pesan

Kamis, 07 November 2024 | 15:44

Mendagri Dorong Pemda Dukung Program Prioritas Prabowo-Gibran

Kamis, 07 November 2024 | 15:26

BSI Dukung Program Gizi Nasional Melalui Kemitraan dengan BGN

Kamis, 07 November 2024 | 15:25

Pemberantasan Judi Online Langkah Tegas yang Dinanti Sejak Lama

Kamis, 07 November 2024 | 15:21

Komisi I DPR Dukung BSSN Perkuat Keamanan Siber

Kamis, 07 November 2024 | 15:16

Trump Raih Kemenangan, Ancaman Tarif 60 Persen untuk China Jadi Sorotan

Kamis, 07 November 2024 | 15:10

Mayor Teddy Tidak Perlu Lagi Selalu Dampingi Prabowo

Kamis, 07 November 2024 | 14:58

Selengkapnya