Berita

Anggota Fraksi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) DPRD DKI Jakarta Shinta Yosefina/Ist

Politik

Shinta Yosefina Jadi Energi Baru PSI Awasi Kinerja Pemprov DKI

RABU, 22 NOVEMBER 2023 | 01:02 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Kehadiran Shinta Yosefina di Fraksi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) DPRD DKI Jakarta diharapkan memberikan energi baru dalam mengawasi kinerja Pemprov DKI.

Shinta resmi dilantik menjadi anggota DPRD DKI Jakarta sebagai Pengganti Antar Waktu (PAW) sisa masa jabatan Tahun 2019-2024 dalam rapat paripurna pada Senin (20/11).

Ketua Fraksi PSI DPRD DKI Jakarta William Aditya Sarana mengatakan, kehadiran Shinta juga dapat memberikan semangat baru dalam fraksi. Terutama dalam mengawal isu-isu terkait pembangunan di Jakarta, karena dia bertugas di Komisi D DPRD DKI Jakarta.

“Banyak pekerjaan rumah yang masih harus kita selesaikan di bidang perumahan dan tata ruang. Kami yakin, Shinta akan memberikan kontribusi signifikan dalam hal ini,” kata William dikutip Rabu (22/11).

Shinta yang telah lama aktif dalam berbagai kegiatan sosial dan pembangunan masyarakat, diharapkan dapat membawa perspektif baru dan solusi inovatif. Apalagi dalam menangani isu-isu kritis di Jakarta, khususnya di bidang yang akan menjadi fokusnya.

“Fraksi PSI DPRD DKI Jakarta berkomitmen untuk terus berupaya meningkatkan kualitas hidup masyarakat Jakarta melalui kinerja legislatif yang efektif dan responsif terhadap kebutuhan warga,” kata William.

PAW ini berlangsung menyusul pengunduran diri Anthony Winza Probowo yang memutuskan untuk melanjutkan studi di Universitas Harvard. Dalam Pileg 2019 lalu, Shinta mendapatkan suara terbanyak kedua setelah Anthony, sehingga dia layak menggantikan Anthony yang mundur untuk melanjutkan studi.

Saat Pileg 2019 lalu, Shinta bertarung di daerah pemilihan (Dapil) II Jakarta yang meliputi Kecamatan Koja, Cilincing, Kelapa Gading, dan wilayah Kepulauan Seribu.




Populer

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

KPK Juga Usut Dugaan Korupsi di Telkom Terkait Pengadaan Perangkat Keras Samsung Galaxy

Rabu, 15 Mei 2024 | 13:09

Alvin Lim Protes Izin Galangan Kapal Panji Gumilang

Sabtu, 11 Mei 2024 | 15:56

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

Competency Development Program Hadir untuk Tingkatkan Kapabilitas Perwira Pertamina

Sabtu, 18 Mei 2024 | 17:34

BNN akan Gandeng DEA AS soal Teknologi Penanggulangan Narkoba

Sabtu, 18 Mei 2024 | 17:13

Komisi X: Mendikbud Tak Punya Grand Desain Pendidikan

Sabtu, 18 Mei 2024 | 17:01

Menko Airlangga Geram IEU CEPA Digantung Uni Eropa hingga 7 Tahun

Sabtu, 18 Mei 2024 | 16:31

Gaduh UKT, Komisi X: Cabut Atau Revisi Permendikbud 2/2024!

Sabtu, 18 Mei 2024 | 16:12

Nuansa Politis Menguat di MK jika PPP Diloloskan Tanpa PSU

Sabtu, 18 Mei 2024 | 15:36

Iran Kutuk Serangan Brutal di Bamiyan Afghanistan yang Tewaskan Turis Asing

Sabtu, 18 Mei 2024 | 15:31

Mendag Zulhas Ajak Jepang Perkuat Industri Mobil Listrik di Indonesia

Sabtu, 18 Mei 2024 | 15:27

Kelompok Bersenjata Afghanistan Tembak Turis di Tempat Wisata, 3 Warga Negara Spanyol Tewas

Sabtu, 18 Mei 2024 | 15:03

Sambut Delegasi World Water Forum, Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali Siapkan Jalur Khusus

Sabtu, 18 Mei 2024 | 14:45

Selengkapnya