Berita

Anggota Komisi DPR RI Nurul Arifin/RMOL

Politik

Di Hadapan Panglima TNI, Komisi I Pertanyakan Netralitas Saat Purnawirawan jadi Timses Capres

SELASA, 07 NOVEMBER 2023 | 16:32 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Terdaftarnya sejumlah purnawirawan TNI dalam daftar tim sukses calon presiden dan calon wakil presiden pada Pilpres 2024, menjadi sorotan Komisi I DPR RI saat menggelar rapat dengan Panglima TNI, KSAD, KSAL, dan KSAU, yang membahas dukungan TNI terhadap Pemilu 2024.

Anggota Komisi DPR RI Nurul Arifin mempertanyakan kepada Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, ihwal netralitas TNI lantaran banyak purnawirawan TNI yang bergabung dalam tim pemenangan capres-cawapres.

"Saya membaca timses semua capres ada tentaranya, ada purna, memang purna purna sih pak, tapi sedemikian seksinya. Kalau sudah ada TNInya berarti bagaimana menjaga netralitasnya?" tanya Nurul di dalam rapat, di Gedung Nusantara II, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (7/11).

Menurutnya, prajurit TNI memiliki jiwa korsa yang patuh dan taat terhadap pimpinan atau senior.

Legislator Partai Golkar khawatir, banyaknya purnawirawan TNI yang masuk ke tim pemenangan bisa mempengaruhi netralitas prajurit TNI yang sedang aktif.

"Karena ini kan tetap, yang namanya korsa itu melekat pada jiwa TNI. Jadi kalau misalnya, semua timses dari capres capresada TNInya, apa bisa satu napas dengan yang dikatakan," katanya.

"Kita harus netral dan tidak akan mengajak TNI aktif, berperan serta dalam pilpres pemenangan pilpres atau pun secara emosional," demikian Nurul.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya