Berita

Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar di Jalan Pahlawan, Sidoarjo, Minggu pagi (15/10)/Ist

Politik

'Mlaku Bareng AMIN' Dipadati Satu Juta Massa, Anies Yakin Daerah Lain Ketularan

MINGGU, 15 OKTOBER 2023 | 11:08 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Warga Jawa Timur dan sekitarnya tumpah ruah mengikuti 'Mlaku Bareng AMIN' alias Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar di Jalan Pahlawan, Sidoarjo, Minggu pagi (15/10).

Bakal pasangan Capres-cawapres Koalisi Perubahan untuk Persatuan itu kompak mengenakan rompi hijau khas Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).  

Anies yang datang bersama istrinya, Fery Farhati, harus menembus lautan massa yang mencapai satu juta orang. Meski berdesak-desakan karena warga berlomba  salaman dan berfoto, Anies tetap tersenyum merespons sambutan warga.


Bahkan Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 itu sempat menolong perempuan lansia yang jatuh karena ikut berdesak-desakan.

"Kita berkumpul di sini karena kita memiliki semangat yang sama. Insya Allah dari tempat ini perubahan dihantarkan kepada kita semua," tegas Anies.

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu menyebut keputusan warga menghadiri kegiatan 'Mlaku Bareng AMIN' karena panggilan hati dan semangat yang ditularkan para pendahulu mereka.

Jawa Timur merupakan tempat lahir para pahlawan yang dulu berjuang demi bangsa dan negara. Semangat tersebut kini ditularkan dan diwariskan kepada generasi para pahlawan-pahlawan itu.

"Kalau Jawa Timur menggelorakan semangat perubahan, maka (daerah) yang lain akan mengikuti gelombang perubahan itu," ujar bakal Capres jagoan Nasdem, PKS dan PKB itu.



Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya