Berita

Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar di Jalan Pahlawan, Sidoarjo, Minggu pagi (15/10)/Ist

Politik

'Mlaku Bareng AMIN' Dipadati Satu Juta Massa, Anies Yakin Daerah Lain Ketularan

MINGGU, 15 OKTOBER 2023 | 11:08 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Warga Jawa Timur dan sekitarnya tumpah ruah mengikuti 'Mlaku Bareng AMIN' alias Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar di Jalan Pahlawan, Sidoarjo, Minggu pagi (15/10).

Bakal pasangan Capres-cawapres Koalisi Perubahan untuk Persatuan itu kompak mengenakan rompi hijau khas Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).  

Anies yang datang bersama istrinya, Fery Farhati, harus menembus lautan massa yang mencapai satu juta orang. Meski berdesak-desakan karena warga berlomba  salaman dan berfoto, Anies tetap tersenyum merespons sambutan warga.


Bahkan Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 itu sempat menolong perempuan lansia yang jatuh karena ikut berdesak-desakan.

"Kita berkumpul di sini karena kita memiliki semangat yang sama. Insya Allah dari tempat ini perubahan dihantarkan kepada kita semua," tegas Anies.

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu menyebut keputusan warga menghadiri kegiatan 'Mlaku Bareng AMIN' karena panggilan hati dan semangat yang ditularkan para pendahulu mereka.

Jawa Timur merupakan tempat lahir para pahlawan yang dulu berjuang demi bangsa dan negara. Semangat tersebut kini ditularkan dan diwariskan kepada generasi para pahlawan-pahlawan itu.

"Kalau Jawa Timur menggelorakan semangat perubahan, maka (daerah) yang lain akan mengikuti gelombang perubahan itu," ujar bakal Capres jagoan Nasdem, PKS dan PKB itu.



Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya