Berita

Tesla di Pameran Perdagangan Jasa Internasional China di Beijing/Net

Bisnis

Meleset dari Perkiraan, Pengiriman Mobil Tesla Menurun

SELASA, 03 OKTOBER 2023 | 08:57 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Pengiriman Tesla, produsen kendaraan listrik terbesar di dunia milik Elon Musk, turun 6,7 persen secara triwulanan pada kuartal ketiga tahun ini.

Perusahaan yang berkantor pusat di Texas ini mengaku mengirimkan 435,059 kendaraan pada periode Juli-September. Jumlah ini meleset dari perkiraan analis sebanyak 461,640 kendaraan.

Sementara itu produksi kendaraan dilaporkan turun 10,3 persen secara kuartalan menjadi 430.488 unit dalam tiga bulan hingga 30 September.

“Penurunan volume berturut-turut disebabkan oleh penghentian yang direncanakan untuk peningkatan pabrik, seperti yang dibahas dalam laporan pendapatan terbaru,” kata Tesla, seperti dikutip dari The National, Senin (2/10).

Tesla mengatakan telah mengirimkan 435,059 kendaraan secara global pada kuartal ketiga, dimana sekitar 419,000 adalah kendaraan Model Y dan Model 3 dan sekitar 16,000 adalah mobil Model X dan Model S dengan harga lebih tinggi.

Pada bulan Juli, Tesla mengatakan pihaknya berencana untuk meningkatkan produksi secepat mungkin sejalan dengan tingkat pertumbuhan tahunan gabungan sebesar 50 persen. Pada tahun 2023, Tesla menargetkan memproduksi sekitar 1,8 juta mobil.

Tesla, yang go public pada tahun 2010, melaporkan kenaikan laba bersih tahunan sebesar 20 persen pada kuartal kedua menjadi lebih dari 2,7 miliar dolar AS. Ini adalah kuartal ke-16 berturut-turut bagi Tesla dan periode tiga bulan ketujuh berturut-turut dengan laba lebih dari 2 miliar dolar AS.

Perusahaan diperkirakan akan mengumumkan pendapatan kuartal ketiga pada 18 Oktober mendatang.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya