Berita

Presiden Timor Leste Jose Ramos-Horta/Net

Dunia

Bantah Rumor Timor Leste Jalin Kerja Sama Militer dengan China, Ramos-Horta: Australia dan Indonesia Bisa Tenang

JUMAT, 29 SEPTEMBER 2023 | 12:21 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Presiden Timor Leste Jose Ramos-Horta menegaskan pihaknya belum membahas kerja sama militer apapun dengan China. Ia juga menekankan bahwa Timor Leste tidak akan mengambil kebijakan yang dinilai dapat mengganggu keamanan di kawasan, khususnya negara-negara tetangga.

Spekulasi mengenai kedekatan Timor Leste dan China muncul setelah kedua negara menandatangani Kerangka Kerja Strategis Komprehensif selama pertemuan Perdana Menteri Xanana Gusmao dan Presiden Xi Jinping pada pekan lalu.

Kerja sama tersebut mencakup pembangunan bidang pertanian dan infrastruktur, tetapi tidak terkait pertahanan ataupun militer.


Upaya peningkatan hubungan diplomatik Timor Leste dan China ini membuat Australia khawatir lantaran Beijing telah melakukan pendekatan dengan negara-negara tetangga Canberra.

"Dalam hal kerja sama militer tidak pernah dibahas, tidak pernah dibahas. Pihak China juga tidak pernah mengangkat masalah ini," ujar Ramos-Horta, seperti dimuat Reuters, Jumat (29/9).

Ramos-Horta menuturkan, perjanjian yang baru ditandatangani Timor Leste dan China semata-mata memberikan ruang pendanaan, termasuk pinjaman. Meski begitu, sejauh ini Timor Leste tidak memiliki pinjaman dari China.

"Di masa depan kami mungkin akan meminta pinjaman dari China. Kami tidak akan menerima pinjaman apa pun yang tidak dapat dikelola dan tidak berkelanjutan dengan pembayaran bunga yang terlalu tinggi," jelasnya.

Lebih lanjut, Ramos-Horta menegaskan, pihaknya tidak akan memasukkan unsur asing yang dianggap negara-negara ASEAN membahayakan kebijakan netralitas atau perdamaian kawasan. Terlebih Timor Leste sendiri berjuang untuk menjadi anggota ASEAN pada tahun 2025.

“Indonesia dan Australia, kita bisa memasukkan Singapura dan Malaysia, mereka adalah negara-negara yang paling dekat dengan kita, selalu bisa tidur dengan tenang. Timor Leste tidak akan menjadi gangguan, kekhawatiran dalam hal keamanan," pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya