Berita

Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PDIP, Hasto Kristiyanto/Ist

Politik

Seolah Restui Kader Labrak Rocky Gerung, PDIP Harus Sanksi Hasto

SENIN, 11 SEPTEMBER 2023 | 11:12 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Tindakan persekusi terhadap pengamat politik Rocky Gerung yang dilakukan Caleg PDIP, Noviana Kurniati alias Novie Bule, mencoreng demokrasi.

Namun Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PDIP, Hasto Kristiyanto, seolah merestui tindakan anak buahnya dengan dalih bagian dari kebebasan berpendapat. PDIP merasa tak perlu memberikan klarifikasi, sebab yang dilakukan Novie merupakan tindakan pribadi.

Menurut Direktur Lembaga Riset Lanskap Politik Indonesia, Andi Yusran, Hasto mesti diberi sanksi karena seolah merestui perbuatan kekerasan yang dilakukan kader banteng.

"Hasto mesti diberi sanksi oleh PDIP karena apa yang disampaikan tentang dukungannya kepada kader untuk melabrak Rocky Gerung bisa ditafsirkan oleh publik sebagai bentuk kebijakan Partai," kata Andi saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL, Senin (11/9).

Andi Yusran meyakini yang disampaikan Hasto merupakan preferensi pribadi. Menurutnya, jika ada pihak yang merasa dirugikan atas pendapat Rocky Gerung seyogyanya diproses melalui jalur hukum dan bukannya dengan melabrak.

Analisis Politik Universitas Nasional itu melanjutkan, melabrak adalah tindakan fisik yang berkonotasi negatif dan bertentangan dengan prinsip demokrasi.

"Seharusnya Hasto mengarahkan kader untuk bersikap kritis dalam menyikapi sesuatu dan menggunakan jalur hukum jika ada yang dianggap melanggar norma hukum," tandas Andi Yusran.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya