Berita

Kota Jakarta/Net

Nusantara

Gelar Banyak Event Internasional, Ekonomi Jakarta Tumbuh 5,13 Persen

MINGGU, 03 SEPTEMBER 2023 | 10:15 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi DKI Jakarta, Arlyana Abubakar menyebutkan, ekonomi Jakarta tumbuh positif pada triwulan II 2023, mencapai angka 5,13 persen. Angka tersebut meningkat 0,18 persen dibandingkan triwulan sebelumnya yang berada di angka 4,95 persen.

Menurut Arlyana, meningkatnya pertumbuhan ekonomi DKI Jakarta pada triwulan II 2023 didorong oleh meningkatnya mobilitas masyarakat, serta banyaknya penyelenggaraan berbagai event, baik skala nasional maupun internasional di DKI Jakarta.

“Alhamdulillah di triwulan kedua kemarin perekonomian Jakarta tumbuh itu mencapai 5,13% dan angka ini meningkat dibandingkan dengan triwulan sebelumnya yang sebesar 4,95% dan tentunya ini didukung oleh mobilitas dan juga aktivitas masyarakat Jakarta dan juga mulai banyaknya event-event nasional maupun internasional,” kata Arlyana dalam keterangan tertulis, Minggu (3/9).

Arlyana menuturkan, ekonomi DKI Jakarta terutama bersumber dari kinerja konsumsi rumah tangga, investasi, dan konsumsi Pemerintah.

“Pertama, konsumsi rumah tangga ini mencapai 63 persen pangsanya, kedua investasi, nah investasi ini sekitar 33,3 persen share-nya, dan yang ketiga ini adalah konsumsi pemerintah sekitar 13 persen terhadap share pertumbuhan ekonomi Jakarta,” kata Arlyana.

Selain itu, Arlyana menyebut meningkatnya pertumbuhan ekonomi DKI Jakarta juga disertai dengan laju inflasi yang masih terkendali.

“Di bulan Juli kemarin alhamdulillah inflasi Jakarta bisa terkendali ya, jadi sekitar 2,81 persen dan ini menurun dibandingkan dengan sebelumnya yang sebesar 3,2 persen dan ini di bawah inflasi nasional yang sebesar 3,08 persen, sehingga kita optimis dapat terus menjaga kendali inflasi pada level yang rendah dan stabil,” kata Arlyana.

Di sisi lain, Arlyana juga menyebut Jakarta memiliki modalitas yang besar sebagai pusat ekonomi dan bisnis berskala Global, pasca pemindahan Ibu Kota Negara kedepannya.

Arlyana menilai, posisi DKI Jakarta sebagai hub yang juga didukung oleh wilayah sekitarnya sebagai megacities (Jabodetabek) semakin memperkuat posisi Jakarta untuk tetap menjadi pusat ekonomi dan bisnis.

Selain itu, Arlyana menyebut Jakarta juga memiliki modalitas sebagai kota bisnis berskala global, yang dapat dikatakan paling memadai dibandingkan provinsi lainnya dari sisi ketersediaan infrastruktur seperti jalan tol, pelabuhan, bandara dengan standar internasional, serta ketersediaan transportasi publik yang beragam dan terintegrasi.

“Jakarta sudah punya modalitas yang besar untuk menjadi sebuah kota global. Untuk itu, kita harus terus tingkatkan sinergi kolaborasi, yang paling penting adalah punya komitmen dan semangat untuk bisa menjadikan Jakarta sebagai Kota Global yang sukses,” demikian Arlyana.

Populer

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Usia Pensiun TNI Bakal Diperpanjang, Ketum PEPABRI: Kalau 58 Tahun Kan Masih Lucu-Lucunya

Senin, 10 Maret 2025 | 19:58

UPDATE

Budi Arie Setiadi Ketar-ketir Gegara Dugaan Korupsi PDNS

Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:35

Dugaan Korupsi PDNS Kominfo Diusut

Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:28

Kader Gerindra Ajak Warga Manfaatkan Mudik Gratis

Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:10

Penerima Bansos Minimal 10 Tahun Ber-KTP Jakarta

Sabtu, 15 Maret 2025 | 00:43

Ini Perjalanan Kasus Korupsi Abdul Ghani Kasuba

Sabtu, 15 Maret 2025 | 00:23

Mantan Gubernur Malut Abdul Ghani Kasuba Meninggal Dunia

Sabtu, 15 Maret 2025 | 00:02

Menko Airlangga Luncurkan Program Belanja di Indonesia Aja

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:43

Jokowi Bisa Bernasib Sama seperti Duterte

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:27

Sosok Brigjen Eko Hadi, Reserse yang Dipercaya Jabat Dirtipid Narkoba Bareskrim

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:01

Tak Ada Operasi Yustisi Pendatang di Jakarta Usai Lebaran

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:00

Selengkapnya