Berita

Menteri Pertahanan Inggris Ben Wallace/Net

Dunia

Ben Wallace Resmi Mengundurkan Diri dari Jabatan Menhan Inggris

KAMIS, 31 AGUSTUS 2023 | 15:32 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Menteri Pertahanan Inggris Ben Wallace mengumumkan pengunduran diri setelah menjabat selama empat tahun.

Reuters melaporkan, surat pengunduran diri Wallace sudah dikirim kepada Perdana Menteri Rishi Sunak pada Kamis (31/8).

Dalam surat pengunduran diri resminya, Wallace memperbarui seruannya agar pemerintah tidak melakukan pomotongan anggaran belanja pertahanan.

“Kementerian Pertahanan kembali berada pada jalur untuk kembali menjadi kelas dunia dengan masyarakat kelas dunia,” tulis Wallace.

Wallace, yang membantu memimpin respons Inggris terhadap invasi Rusia ke Ukraina, bulan lalu mengatakan ia ingin mengundurkan diri setelah empat tahun menjabat dan akan berhenti sebagai anggota parlemen pada pemilu nasional berikutnya untuk mengejar peluang baru.

Ia dikenal sebagai pendukung kuat peningkatan belanja angkatan bersenjata.  Wallace berharap menjadi calon penerus Sekretaris Jenderal NATO Jens Stoltenberg, tetapi kontrak Stoltenberg diperpanjang satu tahun lagi.

“Saya tahu Anda setuju dengan saya bahwa kita tidak boleh kembali ke masa di mana Pertahanan dipandang sebagai pembelanjaan yang bersifat diskresi oleh pemerintah dan penghematan dicapai dengan cara melakukan kekosongan.”

Dalam surat tanggapan, Sunak memuji Wallace atas pekerjaannya.

"Anda telah mengabdi pada negara kami di tiga jabatan yang paling menuntut di pemerintahan: menteri pertahanan, menteri keamanan dan menteri Irlandia Utara. Saya sepenuhnya memahami keinginan Anda untuk mundur setelah delapan tahun menjalankan tugas kementerian," ucapnya.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Tiga Hakim PN Surabaya Tersangka Dugaan Suap Diperiksa di Kejagung

Selasa, 05 November 2024 | 14:04

Beberapa Jam Sebelum Pilpres AS, Korut Luncurkan Rudal Balistik ke Laut Timur

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Pembiayaan Hijau Jadi Kunci Percepatan SDGs

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Dipimpin Titiek Soeharto, Komisi IV DPR Rapat Bareng Kementan

Selasa, 05 November 2024 | 13:57

Cegah Pelanggaran Etik, DKPP Rakor Bareng 622 Penyelenggara Pemilu

Selasa, 05 November 2024 | 13:53

Susun Prolegnas 2025-2029, Baleg DPR Bahas Revisi UU Hak Cipta

Selasa, 05 November 2024 | 13:51

BPOM Sita Puluhan Ribu Kemasan Latio Imbas Kasus Keracunan

Selasa, 05 November 2024 | 13:45

Laporan Dugaan Gratifikasi Private Jet Kaesang Masih Berproses di KPK

Selasa, 05 November 2024 | 13:36

DKPP Terima 584 Pengaduan Pilkada, Terbanyak di Sumut

Selasa, 05 November 2024 | 13:35

Masih Sakit, Megawati Belum Bisa Bertemu Prabowo

Selasa, 05 November 2024 | 13:20

Selengkapnya