Berita

Kabiro Humas Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan, Natsir Kongah/Repro

Politik

Fantastis, PPATK Catat Perputaran Duit Judi Online Capai Rp81 Triliun

SABTU, 26 AGUSTUS 2023 | 14:54 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Perputaran uang judi online di Indonesia mencapai angka yang fantastis. Ironisnya, angka itu terus naik signifikan dari tahun ke tahun.

Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) mencatat pada tahun 2021, angka perputaran uang judi online mencapai Rp57 triliun.

Hal itu diungkapkan Kabiro Humas PPATK, Natsir Kongah dalam diskusi virtual bertajuk “Darurat Judi Online” pada Sabtu (26/8).


“Perputaran uang judi online, termasuk judi konservatif itu terus meningkat dari tahun ke tahun. Kalau kita lihat angka tahun 2021, perputaran yang kita lihat ada Rp57 triliun, naik signifikan di 2022 menjadi Rp81 triliun,” ungkap Natsir.

Natsir menyebut, para pengguna jasa judi online kebanyakan warga negara Indonesia yang berprofesi sebagai kepala rumah tangga.  

“Nah ini sesuatu yang meresahkan bagi kita semua. Karena memang orang-orang yang terlibat di judi online ini banyak rumah tangga,” kata dia.

Bahkan, disesalkan Natsir, judi online kini sudah mulai menyasar para siswa hingga di Sekolah Dasar (SD).

“Ya kemarin ada anak sekolah dasar. Ini yang kita khawatirkan,” pungkasnya.

Turut hadir narasumber lain dalam diskusi virtual tersebut yakni Pendiri Drone Emprit Ismail Fahmi, Chairman Lembaga CISSReC Pratama Persadha, Akademisi Hukum Telematika FHUI Edmon Makarim, dan Dirjen IKP Kominfo Usman Kansong.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya