Berita

Montase Yose Rizal, Yoriko Alfarizi dan Kostiana/RMOL Lampung

Nusantara

Bendahara PDIP Lampung Nyaleg di Provinsi, Suami DPR RI, Anak DPRD Kota, Bikin Dinasti Politik?

KAMIS, 24 AGUSTUS 2023 | 01:59 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Dinasti politik masih akan mewarnai pesta demokrasi Pemilu 2024 mendatang. Nama-nama bakal calon legislatif (Bacaleg) yang masuk dalam Daftar Calon Sementara (DCS) menunjukkan hal tersebut.

Salah satunya, keluarga Kostiana-Yose Rizal dan satu anaknya. Dua anggota DPRD Provinsi Lampung dari PDIP ini akan kembali mencoba peruntungan pada Pemilu 2024.

Dilaporkan Kantor Berita RMOLLampung, keduanya sama-sama memulai karier politik dari DPRD Kota Bandar Lampung.


Kini, Kostiana yang juga Bendahara PDIP Lampung mencalonkan diri lagi sebagai anggota DPRD Lampung. pada Pemilu 2019. Dia nyaleg dari Dapil Lampung I yaitu Bandar Lampung dengan nomor urut 5. Kali ini, ia nyaleg dari Dapil yang sama dengan nomor urut wahid.

Sementara itu, sang suami, Yose Rizal yang juga Ketua DPC PDIP Lampung Utara itu naik nyaleg ke DPR RI dari Dapil Lampung II. Ia mendapatkan nomor urut 10.

Dapil Lampung II itu meliputi wilayah, Lampung Tengah, Lampung Utara, Lampung Timur, Way Kanan, Tulang Bawang, Tulang Bawang Barat, dan Mesuji.

Sementara, anaknya pasangan ini yaitu Muhammad Yoriko Alfarizi juga ikut nyaleg. Dia nyaleg DPRD Bandar Lampung Dapil IV, meliputi Kecamatan Kedaton, Way Halim dan Labuhan Ratu dengan nomor urut 2.

Yoriko adalah Bendahara Pimpinan Anak Cabang (PAC) PDIP Kedaton Bandar Lampung. Dia juga menjabat Wakil Ketua Taruna Merah Putih (TMP) Provinsi Lampung yang diketuai Nanda Indira Dendi.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya