Berita

Anies Baswedan bersama Habil Marati (paling kanan)/Ist

Politik

Di Semarang, Patar Tambunan Hingga Robby Darwis Ikut Deklarasi Sekber KIB Dukung Anies

MINGGU, 20 AGUSTUS 2023 | 22:04 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Berlokasi di Semarang, Jawa Tengah, Sekretariat Bersama (Sekber) Kuning Ijo Biru (KIB) yang dikomandoi Habil Marati kembali mendeklarasikan dukung calon presiden (capres) Anies Rasyid Baswedan.

Deklarasi dukungan dari Sekber KIB bersama Forum Ulama Membangun, Front Pembangunan Perubahan, dan Gerakan Pemuda Kabah (GPK) Pusat untuk Anies ini berlangsung di lapangan Pusat Rekreasi dan Promosi Pembangunan (PRPP) Semarang, Minggu sore (20/8).

Koordinator KIB, Habil Marati mengatakan, acara KIB tersebut bertujuan untuk menggugah rakyat Semarang dan Jawa Tengah untuk bersama keluar dari jerat kemiskinan yang selama ini diciptakan setiap rezim.


"Dengan acara ini KIB akan berkerja keras di Jateng sebagai penanda langkah awal memenangkan dan memastikan Anies Baswedan di lantik sebagai Presiden kedelapan di tahun 2024," kata Habil.

Acara ini diawali penerjunan empat bendera dari pesawat, yakni bendera KIB, Partai Nasdem, PKS, dan Partai Demokrat. Setelah itu, belasan mantan pemain Timnas Sepakbola, di antaranya Patar Tambunan, Herry Kiswanto, Robby Darwis, Eli Idris dan lain-lain memberikan bola dan ditandatangani Anies Baswedan, Presiden PKS Ahmad Syaikhu, Waketum Nasdem Ahmad Ali, dan Bendum Demokrat Renville Antonio.

Acara dilanjutkan dengan pembacaan piagam deklarasi dukungan KIB yang dibacakan Ketum Go Anies, Sirajuddin Abdul Wahab, yang menyatakan bahwa KIB akan berjuang mendukung pencapresan Anies.

Setelah itu, Anies selanjutnya berpidato di hadapan ribuan peserta yang hadir. Anies meminta, agar para pendukungnya melakukan sosialisasi secara positif dan menjangkau semua rakyat. Bahkan, Anies meminta pendukungnya bersinergi dan solid dengan parpol koalisi dan antar pendukung.

"Dengan perubahan, terwujud cita-cita kemerdekaan untuk mensejahterakan rakyat dan memberikan keadilan untuk semua rakyat," kata Anies.

Acara ini pun selesai dan ditutup dengan doa oleh Kiai Ahmad Wafi Maimun atau Gus Wafi Maimun Zubair. Dalam acara ini, turut hadir mantan pimpinan KPK Saut Situmorang, Waketum Forum Kabah Membangun (FKM) Anwar Sanusi, Ketua FKM Nizal Dahlan, Relawan Go Anies, Andi Sinulingga, serta Yasin Kara dan Andrianto Andri.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya