Berita

Ahmad Muzani/RMOL

Politik

Prabowo-Erick Makin Intens, Sekjen Gerindra: Terserah yang Menafsirkan

SENIN, 24 JULI 2023 | 20:42 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

DPP Partai Gerindra menilai keakraban Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto, dan Menteri BUMN, Erick Thohir, merupakan bentuk dukungan atas kinerja dua menteri itu.

Belakangan Prabowo dan Erick Thohir mengendarai kendaraan taktis bersama Presiden Jokowi dan Ibu Negara, Iriana Joko Widodo, di Malang, Jawa Timur.

“Saya menganggap itu sebagai bentuk support Pak Jokowi terhadap kinerja dua orang itu,” kata Sekjen DPP Partai Gerindra, Ahmad Muzani, kepada wartawan, di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (24/7).

Meski begitu Muzani mempersilakan jika ada yang menafsirkan sebagai dukungan Presiden Jokowi kepada dua figur yang digadang bakal Capres dan Cawapres itu.  

“Silahkan, bisa ditafsirkan macam-macam, bisa seperti itu (dukungan Pilpres 2024), terserah yang menafsirkan,” kata Wakil Ketua MPR RI Fraksi Partai Gerindra itu.

Soal apakah Prabowo bakal berduet dengan mantan bos Intermilan itu, Muzani mengaku, pihaknya masih terikat kontrak kerja sama dengan PKB di Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR).

“Gerindra dengan PKB per 13 Agustus 2022 sudah menandatangani kerja sama politik. Meski belum jelas siapa calon presiden, siapa calon wakil presiden, tapi itu perjanjian belum dicabut, belum dibatalkan kedua belah pihak,” pungkasnya.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

UPDATE

Respons Dedi Mulyadi soal Penggeledahan di Rumah Ridwan Kamil

Rabu, 12 Maret 2025 | 03:30

Bakamla Gagalkan Penyelundupan 60 Ribu Ekor Baby Lobster Senilai Rp1 Miliar

Rabu, 12 Maret 2025 | 03:12

Lonjakan Arus Mudik Diperkirakan Terjadi pada 28 Maret 2025

Rabu, 12 Maret 2025 | 02:50

Trump Akan Kembali Batasi Warga dari Negara Muslim Masuk AS

Rabu, 12 Maret 2025 | 02:30

Jojo dan Putri KW Melaju ke 16 Besar All England 2025

Rabu, 12 Maret 2025 | 02:10

NTP Menurun, Komisi IV DPR Minta Kementan Perhatikan Kesejahteraan Petani

Rabu, 12 Maret 2025 | 01:53

Stabilkan Harga Bapok, Operasi Pasar Diminta Digelar Lebih Masif

Rabu, 12 Maret 2025 | 01:35

Undang Menko Airlangga, DPP Bapera Bakal Santuni 20 Ribu Anak Yatim di Jakarta

Rabu, 12 Maret 2025 | 01:17

Elemen Masyarakat Sumsel Apresiasi Kejari Muba Tahan Pengusaha Haji Halim Ali

Rabu, 12 Maret 2025 | 00:59

Legislator PDIP Soroti Kasus Proyek Digitalisasi Pertamina-Telkom

Rabu, 12 Maret 2025 | 00:34

Selengkapnya