Berita

Presiden Joko Widodo/Net

Politik

Masalah Papua Tak Besar Atau Empati Jokowi yang Kecil?

SABTU, 08 JULI 2023 | 15:51 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Tumpukan masalah di Papua dianggap bukan masalah besar oleh Presiden Joko Widodo. Akhirnya, muncul keraguan publik terkait kemampuan dia memimpin negara.

Pegiat media sosial (Medsos) Tifauzia Tyassuma atau karib disapa Dokter Tifa adalah salah seorang yang mempertanyakan kepemimpinan Jokowi.

Pasalnya, dia mencatat Jokowi sudah bolak balik Bumi Cendrawasih hingga belasan kali, namun yang diurus bukan perihal kepentingan masyarakat asli sana.

"Bapak ke Papua sempat urus upaya pembebasan Pilot Susi Air yang disandera KKB, atau Bapak lupa? Terlalu kecil cuma nasib 1 Pilot doang?" tuturnya dikutip melalui alun Twitter @DokterTifa, Sabtu (8/7).

Sementara, masalah hak asasi manusia (HAM) yang terjadi di Papua dalam kurun waktu belakangan, dianggap Tifa tidak diperhatikan Jokowi

"16 anggota TNI tewas akibat serangan KKB di Ndunga bagaimana? Kecil juga masalah itu?" keluh Tifa menyebutkan contoh masalah di Papua yang tak diperhatikan sang Presiden ketujuh RI itu.

"(Ada juga) kerusuhan Wamena yang menewaskan 10 orang rakyat di sana, dan serangkaian kerusuhan lainnya sepanjang tahun 2023 ini bagaimana? Terlalu kecil yang korban cuma 10  doang?" tambahnya menyesalkan.

Oleh karena itu, Tifa keterangan masalah-masalah di Papua tersebut dianggap kecil oleh Jokowi.

Padahal dalam pandangan dia, hilangnya nyawa rakyat, TNI, dan Polri di Papua sesuatu hal yang besar dan patut menjadi perhatian pemerintah dan negara.

"Atau karena empati Bapak yang kecil atau ketidakmampuan melihat masalah besar sehingga semua dianggap kecil? Sama kecilnya dengan meninggalnya ratusan orang di Kanjuruhan, yang cuma Bapak jawab dengan: Hehehehe," tandasnya.

Populer

Jokowi Kumpulkan Kapolda Hingga Kapolres Jelang Apel Akbar Pasukan Berani Mati, Ada Apa?

Kamis, 12 September 2024 | 11:08

Diamnya 4 Institusi Negara Jadi Tanda Akun Fufufafa Milik Gibran

Minggu, 15 September 2024 | 08:14

Soal Video Winson Reynaldi, Pemuda Katolik: Maafkan Saja, Dia Tidak Tahu Apa yang Dia Perbuat!

Senin, 09 September 2024 | 22:18

Petunjuk Fufufafa Mengarah ke Gibran Makin Bertebaran

Kamis, 12 September 2024 | 19:48

Prabowo Bisa Ajukan Penghentian Wapres Gibran Setelah 20 Oktober

Minggu, 15 September 2024 | 10:26

KAHMI Kumpulan Intelektual Banci?

Sabtu, 14 September 2024 | 14:45

Jagoan PDIP di Pilkada 2024 Berpeluang Batal, Jika….

Minggu, 08 September 2024 | 09:30

UPDATE

TPPO Masih Marak, BP2MI Gagal Jalankan Tugas

Senin, 16 September 2024 | 23:50

Megawati Ulas Perjalanan Hubungan RI-Rusia Sejak Era Bung Karno

Senin, 16 September 2024 | 23:26

Prabowo Tantang RK-Suswono Menangkan Pilgub Jakarta

Senin, 16 September 2024 | 23:03

Ingatkan Pidato Bung Karno di PBB Tahun 1960, Megawati: Hukum Internasional Jangan Jadi Alat Hegemoni

Senin, 16 September 2024 | 22:59

Bang Doel: Ngapain jadi Gubernur DKI Kalau Gak Perhatiin Persija!

Senin, 16 September 2024 | 22:48

Polisi Kejar Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Keliling di Sumbar

Senin, 16 September 2024 | 22:28

Pelari Sumut Nella Agustin Pecahkan Dua Rekor Lari Gawang 400 Meter

Senin, 16 September 2024 | 22:22

Pendirian Kampus St Peterburg University di Indonesia Semakin Terbuka

Senin, 16 September 2024 | 22:04

CSPS SKSG UI Siapkan Gagasan Besar untuk Prabowo yang bukan 'Omon-omon'

Senin, 16 September 2024 | 21:42

Sukses Rakerwil Jakarta, BEM KSI Serukan Pilkada Damai

Senin, 16 September 2024 | 21:36

Selengkapnya