Berita

Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo saat menerima Visit Study peserta Executive Education Program for Young Political Leaders 12 Golkar Institute, di Kantor Kemenpora, Jakarta, Jumat (16/6)/Ist

Politik

Koordinasi dengan Mendagri, Menpora Komitmen Kembangkan Olahraga di Daerah

SABTU, 17 JUNI 2023 | 14:31 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Kementerian Pemuda dan Olahraga berkomitmen untuk mengembangkan olahraga di daerah hingga desa-desa. Pasalnya, banyak atlet berbakat yang muncul dari desa tapi tidak muncul di tingkat nasional.

Komitmen itu disampaikan Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo saat menerima Visit Study peserta Executive Education Program for Young Political Leaders 12 Golkar Institute, di Kantor Kemenpora, Jakarta, Jumat (16/6).

Diutarakan Dito, ia sudah berkoordinasi dengan Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, agar Pemerintah Daerah mengalokasikan dana untuk pengembangan pemuda dan olahraga.


"Kami koordinasikan anggaran kepemudaan yang ada di kementerian lembaga. Termasuk juga anggaran dari Pemda," kata Dito.

Nantinya, kata dia, diharapkan setiap pemerintah kabupaten kota, wajib memasukkan anggaran dan kegiatan untuk kepemudaan dan olahraga.

"Kita sekarang masuk ke desa dengan lomba tarkam. Tidak hanya sepak bola, ada juga voli, lari dan lain," tuturnya.

Kepada peserta Pendidikan Golkar Institute, Dito menyampaikan bahwa Kemenpora ingin berkontribusi dalam membangun pemuda.

"Ini menjadi rumahnya anak-anak muda untuk mengembangkan diri. Kita ingin negara kontribusi kepada anak-anak muda," pungkasnya.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Mantan Relawan: Jokowi Takut Ijazahnya Terungkap di Pengadilan

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:06

Eggi Sudjana Nyetir Mobil Mewah di Malaysia Bukan Hoaks

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:01

Madu Dari Sydney

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:32

Zakat Harus Jadi Bagian Solusi Kebangsaan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:27

Sudirman Said Dilamar Masuk Partai Gema Bangsa

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:01

Trump Ancam Kenakan Tarif ke Negara yang Tak Sejalan soal Greenland

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:51

Dirut Indonesia Air Transport Klarifikasi Kru Pesawat Bawa Pegawai KKP Hilang Kontak di Maros Bukan Delapan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:51

KKP Terus Monitor Pencarian Pesawat ATR 42-500 Usai Hilang Kontak

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:09

Ini Identitas dan Pangkat Tiga Pegawai KKP di Pesawat ATR yang Hilang Kontak di Maros

Sabtu, 17 Januari 2026 | 21:48

Klarifikasi Menteri Trenggono, Pesawat ATR Sewaan KKP yang Hilang Kontak di Maros Sedang Misi Pengawasan Udara

Sabtu, 17 Januari 2026 | 21:37

Selengkapnya