Berita

Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi/RMOL

Nusantara

Soal Jalan Rusak di Lampung yang Viral, Arinal Djunaidi: Kita Ambil Hikmah

MINGGU, 04 JUNI 2023 | 14:10 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto, memuji Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi, yang berhasil mendapat bantuan Rp800 miliar dari APBN, yang berawal dari keluhan warga yang viral di Medsos, karena jalan di kampungnya rusak.

Viralnya jalan rusak di Lampung itu sempat mencoreng nama Arinal sebagai kepala daerah. Namun semua itu dijadikan sebagai pembelajaran dan diambil hikmahnya.

"Akhirnya kita jadikan hikmah," kata Arinal, usai mengikuti pembukaan Rakernas Partai Golkar, di Jalan Anggrek Neli, Jakarta Barat, Minggu (4/6).


Soal dana Rp800 miliar dari pemerintah pusat, menurut dia, dana itu bisa mengakomodir perbaikan jalan di 14 ruas wilayah yang rusak.

"Usulan saya 14 ruas itu bisa selesai. Tapi dari 800 Km, tentunya harus dilakukan bertahap, mudah-mudahan bisa normal," katanya.

Dijelaskan juga, setiap daerah memiliki problematika masing-masing soal perbaikan jalan. Bagi dia, Lampung merupakan provinsi yang spesial, lantaran dianggap sebagai persinggahan antar pulau.

Masalah yang terjadi di Lampung, kata Arinal, adalah ketertiban para pengusaha pengguna ruas jalan, terutama yang menggunakan muatan besar.

Angkutan desa dan kabupaten di Lampung memiliki tonase yang kebanyakan tidak sesuai aturan yang ditetapkan pemerintah daerah.

"Inilah yang sedang kita lakukan, bagaimana menata agar jalan itu tetap berfungsi dengan baik, pertumbuhan ekonominya meningkat, tanpa harus ada kerusakan mendasar," jelasnya.

"Kerusakan yang dialami atau dirasakan itu kan sudah hampir 20 atau 15 tahun yang lalu. Sedangkan saya baru 4 tahun menjabat," imbuhnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya