Berita

Ketua DPP PPP Achmad Baidowi/RMOL

Politik

Sanggah JK, Ketua PPP: Megawati Tahun 2004 Juga Ngurus Pencalonan

SENIN, 08 MEI 2023 | 14:54 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla mengingatkan Presiden Joko Widodo agar berperilaku seperti Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri ketika mengakhiri masa jabatannya sebagai presiden.

Menurutnya, Megawati tidak vulgar melibatkan diri dalam peta politik partai dalam menghadapi Pemilu. Sama halnya seperti Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono.

Menyikapi hal tersebut, Ketua DPP PPP Achmad Baidowi menuturkan bahwa Megawati juga ikut mengurusi Pemilu pada saat itu.

"Sekedar mengingatkan, Ibu Megawati itu waktu mengakhiri jabatan di 2004 dan maju lagi untuk periode berikutnya, beliau sudah barang tentu mengurus urusan pencalonan berikutnya," tegas Achmad Baidowi kepada wartawan, Senin (8/5).

Anggota Komisi VI DPR RI ini menambahkan, soal pertemuan ketua umum partai politik di Istana Negara, bukan hanya sekali dilaksanakan oleh kepala negara. Sekalipun, ada anggota koalisi yang tidak diundang.

"Pertemuan ketum parpol koalisi di istana dengan tidak mengajak 1 anggota koalisi bukan kali ini saja, di era sebelum Jokowi juga terjadi meskipun dalam konteks berbeda," katanya.

Meski demikian, Baidowi menekankan, PPP menghormati apa yang dikritisi Jusuf Kalla terkait pertemuan partai politik dan Jokowi di Istana Negara.

"Kami hormati Pak JK sebagai tokoh senior baik di bidang politik maupun organisasi," demikian Achmad Baidowi.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Menkeu: Inggris Bangkrut, Kondisi Keuangan Hancur

Minggu, 28 Juli 2024 | 17:54

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Pemindahan Ibu Kota Negara Ambisi Picik Jokowi

Sabtu, 27 Juli 2024 | 01:29

GMPH Desak KPK Usut Dugaan Penyalahgunaan Kekuasaan Cak Imin

Senin, 29 Juli 2024 | 12:54

KPK Tindak Tiga Rumah Sakit Pelaku Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:17

Christine Hutabarat Dicecar Soal Akuisisi Diduga Korupsi di ASDP

Rabu, 24 Juli 2024 | 13:52

UPDATE

Pilkada Jakarta Diwarnai Demokrasi Siasat

Rabu, 31 Juli 2024 | 11:54

AS No Komen Soal Kematian Ismail Haniyeh

Rabu, 31 Juli 2024 | 11:51

Parpol Khawatir Anies Punya Karakter Mirip Jokowi

Rabu, 31 Juli 2024 | 11:49

Dua Ribu Ton Gula Kasus Korupsi PT SMIP Disita Kejagung

Rabu, 31 Juli 2024 | 11:41

Ngamuk, Presiden Venezuela Tantang Elon Musk Berkelahi

Rabu, 31 Juli 2024 | 11:36

Ribuan Personel Polri Kawal Demo Pembentukan Kabupaten Cilangkahan

Rabu, 31 Juli 2024 | 11:34

Kejagung Tangkap Oknum TNI terkait Korupsi Penyaluran Kredit Prajurit Rp55 M

Rabu, 31 Juli 2024 | 11:34

Petinggi Hamas Ismael Haniyeh Tewas di Iran

Rabu, 31 Juli 2024 | 11:30

Amanah Gali Potensi Teman Tuli Melalui Pelatihan Pramusaji

Rabu, 31 Juli 2024 | 11:26

Pemilu Demokratis Makin Suram jika KPU Tak Dorong Jokowi Sahkan Pengganti Hasyim

Rabu, 31 Juli 2024 | 11:17

Selengkapnya