Berita

Ilustrasi shalat Idulfitri/Net

Politik

Idulfitri Berpotensi Beda Hari, Ulama Aceh Ajak Umat Islam Saling Menghormati

RABU, 19 APRIL 2023 | 09:07 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Umat Islam di Indonesia tahun ini berpotensi merayakan Idulfitri di hari yang berbeda. Meski demikian, perbedaan ini harus disikapi dengan rasa hormat dan saling menghargai.

Muhammadiyah sudah memastikan akan melakukan shalat Idulfitri pada Jumat, 21 April 2023. Sementara Pemerintah akan memutuskan 1 Syawal 1444 Hijriah setelah melakukan Sidang Isbat pada Kamis besok (20/4).

"Tentunya, bagi yang merayakan Hari Raya Idulfitri yang berbeda dengan keputusan pemerintah pusat untuk saling menghormati dan menghargai dengan tetap menjaga nilai-nilai ukhuwah islamiyah," kata Ketua Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh, Faisal Ali alias Lem Faisal, kepada Kantor Berita RMOLAceh, Selasa (18/4).

Lem Faisal mengajak masyarakat untuk melaksanakan takbiran dan shalat Idulfitri di masjid-masjid, meunasah/mushalla, dan lapangan terbuka dengan penuh rasa khusyuk, nyaman dan aman.

Selain itu, Lem Faisal juga meminta masyarakat untuk menunaikan zakat fitrah sebagaimana tersebut dalam Fatwa MPU Aceh nomor 13 tahun 2014 tentang zakat fitrah dan Ketentuan-ketentuannya.

"Kita juga ajak masyarakat untuk merayakan Hari Raya Idulfitri dengan mengedepankan perilaku terpuji, bersilaturahim, berbagi, dan senantiasa berdoa untuk keselamatan dan tidak berperilaku tabzir," tandas Lem Faisal.

Populer

Seluruh Fraksi di DPR Kompak Serang Kejagung soal Tom Lembong

Rabu, 13 November 2024 | 18:01

Kapolri Mutasi 55 Pati dan Pamen, Ada 3 Kapolda Baru

Selasa, 12 November 2024 | 23:52

Berkinerja Buruk, Kadis Parekraf Layak Diganti

Rabu, 13 November 2024 | 00:20

"Geng Judol" di Komdigi Jadi Gunjingan sejak Bapak itu Jabat Menteri

Rabu, 06 November 2024 | 07:53

Dedi Prasetyo Dapat Bintang Tiga jadi Irwasum, Ahmad Dofiri Wakapolri

Selasa, 12 November 2024 | 22:50

Tak Terima Dikabarkan Meninggal, Joncik Laporkan Akun Facebook "Lintang Empat Lawang" ke Polisi

Kamis, 07 November 2024 | 06:07

Musa Rajekshah Dorong Pemetaan Potensi dan Keunggulan Desa

Kamis, 07 November 2024 | 21:43

UPDATE

Pria Gagal Nyaleg Sampai Nekat Bunuh Diri Depan MA Brasil

Jumat, 15 November 2024 | 14:03

Ijazah Pesantren Harus Diakui Negara Tanpa Syarat

Jumat, 15 November 2024 | 13:55

Rumah Tokoh Asal Riau Dilelang Bank Gara-gara Debiturnya Ngemplang Kedit

Jumat, 15 November 2024 | 13:54

Indonesia Dorong Pengoptimalan Pemanfaatan IK-CEPA untuk Tingkatkan Kinerja Perdagangan

Jumat, 15 November 2024 | 13:45

Pemprov DKI Pastikan Program Bansos Tak Berkaitan dengan Dukungan Pilkada

Jumat, 15 November 2024 | 13:36

Dipimpin Puan, Rapat Persiapan Uji Kelayakan Capim KPK Tertutup

Jumat, 15 November 2024 | 13:36

Dialog Kebangsaan Hari Pahlawan: Jejak Sejarah Lagu Indonesia Raya dan Inspirasi Membangun Nasionalisme

Jumat, 15 November 2024 | 13:31

Regulasi IPS Biang Kerok Kemurkaan Peternak Sapi Perah

Jumat, 15 November 2024 | 13:19

Permintaan Baterai Naik, Komatsu Jepang Tingkatkan Investasi di AS

Jumat, 15 November 2024 | 13:01

Citra Kejaksaan Bisa Terpuruk Jika Tidak Koreksi Diri

Jumat, 15 November 2024 | 12:59

Selengkapnya