Berita

Sekretaris DPW Partai Nasdem DKI Jakarta, Wibi Andrino/Ist

Politik

Pemilu 2024 Dipastikan Tidak Molor, Nasdem Ingin Tetap Gunakan Proporsional Terbuka

KAMIS, 06 APRIL 2023 | 09:32 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

DPR RI telah mengesahkan Perppu Pemilu menjadi Undang-undang. Hal ini menegaskan pemilu akan berjalan sesuai jadwal, yakni pada 14 Februari 2024.

Sekretaris DPW Partai Nasdem DKI Jakarta, Wibi Andrino, berharap Pemilu 2024 tetap dilaksanakan dengan menggunakan sistem proporsional terbuka.

"Kami tetap menginginkan dengan adanya proporsional terbuka karena masyarakat hari ini membutuhkan pemimpin-pemimpin yang mereka kenali," kata Wibi saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (6/4).


Upaya pengembalian sistem proporsional tertutup yang tengah dilakukan sejumlah pihak di Mahkamah Konstitusi, lanjut Wibi, dikhawatirkan akan menumbuhkan kembali oligarki ketika pengambilan keputusan hanya diambil oleh para elite.

"Dengan adanya proposal terbuka para calon-calon anggota dewan bisa lebih aktif untuk bertemu dengan masyarakat, memperkenalkan visi misinya dan apa yang ingin dilakukan ketika dia duduk menjadi representasi daripada masyarakat," pungkas Wibi.

Wibi sendiri merupakan salah satu pihak terkait dalam sidang uji materi UU No 7/2017 tentang Pemilihan Umum (Pemilu) di Mahkamah Konstitusi (MK).

Anggota Komisi C DPRD DKI Jakarta ini menegaskan kesediaannya hadir sebagai pihak terkait dalam uji materi UU Pemilu ini adalah sebagai bentuk panggilan atau urgensi terhadap suatu kemunduran berdemokrasi.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya