Berita

Asap putih mengepul dari mesin utama roket H3, saat gagal meluncur di Tanegashima Space Center, Jepang pada Jumat, 17 Febuari 2023/Net

Dunia

Roket Generasi Baru Buatan Jepang Gagal Meluncur

JUMAT, 17 FEBRUARI 2023 | 18:49 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Roket generasi baru yang dikembangkan oleh Jepang, H3, gagal meluncur. Alih-alih asap putih keluar dari mesin ketika mesin dinyalakan.

Upaya peluncuran dilakukan di pusat ruang angkasa Tanegashima di barat daya Jepang oleh Japan Aerospace Exploration Agency (JAXA) pada Jumat pagi (17/2) waktu setempat.

H3 sendiri dikembangkan oleh JAXA sebagai penerus dari model H-IIA.

"Tampaknya kami gagal menyalakan dua mesin pendorong roket, setelah (sempat) berhasil menyalakan mesin cair utamanya," kata jurubicara JAXA, Nobuyoshi Fujimoto, yang dimuat Al Arabiya.

Tayangan video memperlihatkan roket berhasil dinyalakan dan keluar asap putih dari mesin. Namun roket tidak bergerak dari landasan ketika aba-aba hitungan mundur berhenti.

Saat ini, menurut Fujimoto, penyebab kegagalan dalam peluncuran akan segera diselidiki oleh pihak agensi, mengingat insiden tersebut bukan yang pertama kalinya dialami oleh JAXA.

Pada Oktober lalu, roket bernama Epsilon juga gagal meluncur ke ruang angkasa, yang membuat badan tersebut terpaksa memerintahkan penghancuran roket di udara, setelah terdeteksi adanya masalah.

Sejauh ini, Jepang gencar berupaya membangun roket H3, yang dapat meningkatkan akses independennya ke luar angkasa.

Pembangunan roket ini juga dikembangkan oleh Jepang untuk meningkatkan peluangnya dalam merebut pangsa pasar pesawat ruang angkasa dari para pesaingnya, termasuk SpaceX milik Elon Musk.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Bahlil Tunjukkan Kesombongan pada Prabowo

Jumat, 25 Oktober 2024 | 13:37

Petisi Cabut Donasi Agus Salim Diteken Lebih dari 125 Ribu Orang

Kamis, 24 Oktober 2024 | 00:43

UPDATE

Prabowo Bareng Gibran Hadir di Deklarasi GSN

Sabtu, 02 November 2024 | 15:47

Komisi V Ingatkan Peningkatan Pelayanan Sarana Prasarana Menjelang Nataru

Sabtu, 02 November 2024 | 15:37

Harga CPO Meroket ke Level Tertinggi di Awal Bulan

Sabtu, 02 November 2024 | 15:09

Jenazah Kebakaran Pabrik Pakan Ternak Belum Berhasil Diidentifikasi

Sabtu, 02 November 2024 | 14:50

Lagi Santai Ngopi, Prajurit TNI Dikeroyok Ormas di Jaksel

Sabtu, 02 November 2024 | 14:30

BKPM Bidik Investasi Rp1.900 Triliun di 2025 dari Sektor Ini

Sabtu, 02 November 2024 | 14:29

Saham Eropa Menghijau, Indeks DAX Bangkit 0,93 Persen

Sabtu, 02 November 2024 | 14:04

Tumpukan Duit Judi Slot

Sabtu, 02 November 2024 | 13:54

3 Tersangka Baru Judi Slot8278 Terancam Penjara 20 Tahun

Sabtu, 02 November 2024 | 13:39

Tak Hanya iPhone 16, Pemerintah Juga Bakal Blokir IMEI Google Pixel

Sabtu, 02 November 2024 | 13:14

Selengkapnya