Berita

Sekretaris PDIP Lampung, Sutono, bersama para kader yang akan berangkat ke Jakarta/Ist

Politik

Meriahkan HUT ke-50, PDIP Lampung Kirim 751 Kader ke Jakarta

MINGGU, 08 JANUARI 2023 | 02:20 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Sebanyak 751 kader asal Lampung akan menghadiri langsung rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-50 PDI Perjuangan yang akan diselenggarakan di Jakarta Internasional Expo Kemayoran, Jakarta, Selasa (10/1) mendatang.

Seluruh kader tersebut meliputi DPD, DPC, PAC, Ranting, Anak Ranting, Badan, Komunitas Juang, Srikandi, Satgas, Fraksi RI, Provinsi, Kabupaten/kota se-Lampung serta utusan perwakilan fraksi.

Para kader itu dikirim secara bertahap. Dimulai dari 86 Satgas Cakrabuana pada Rabu (4/1) dan 31 Baguna pada Jumat kemarin (6/1). Dilanjutkan oleh Fraksi PDIP Provinsi, Kabupaten/kota se-Lampung pada hari ini Minggu (8/1).


"Mereka akan bergabung bersama Fraksi PDIP se-Indonesia untuk mengikuti bimbingan teknis selama sehari sebelum HUT PDIP," kata Sekretaris PDIP Lampung Sutono, dikutip Kantor Berita RMOLLampung,, Sabtu (7/1).

Selanjutnya, PDIP Lampung akan mengirimkan Fungsionaris DPD non-Fraksi, KSB DPC, PAC, Ranting, Anak Ranting, Badan, serta Komunitas Juang pada Senin (9/1).

Seluruh kader itu dijadwalkan menghadiri HUT PDIP yang akan diselenggarakan pada 10 Januari 2023.

Menurut Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto, HUT ini menjadi pembuka untuk memasuki tahun politik 2023. Di mana tema HUT ke-50 PDIP adalah "Genggam Tangan Persatuan dengan Jiwa Gotong Royong dan Semangat Api Perjuangan Nan Tak Kunjung Padam" dengan Subtema "Persatuan Indonesia untuk Indonesia Raya”.

Hasto menjelaskan, peringatan HUT ke-50 PDIP akan menjadi bagian konsolidasi partai untuk pemenangan Pemilu 2024. Sehingga sifatnya lebih ke internal, guna memperkuat jatidiri PDIP sebagai partai ideologi Pancasila dengan ciri kerakyatan, kebangsaan, dan keadilan sosial.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya