Berita

Emak-emak di Lumajang mendorong Firli Bahuri jadi calon presiden/Ist

Nusantara

Sikat Koruptor Tanpa Pandang Bulu, Emak-emak di Lumajang Dorong Firli jadi Presiden

RABU, 28 SEPTEMBER 2022 | 22:43 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Melihat sepak terjang Firli Bahuri memimpin Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang tidak pandang bulu menindak siapapun pelaku tindak pidana korupsi membuat sejumlah ibu-ibu di Lumajang Jawa Timur menggelar aksi deklarasi mendorong ketua KPK itu maju di Pilpres 2024.

Deklarasi yang mengatasnamakan Sahabat FBI tersebut digelar di Selokgondang, Sukodono, Lumajang, Jawa Timur, Rabu (28/9).

Koordinator Sahabat FBI Lumajang, Santi Nurmala Indah Sari mengatakan, deklarasi tersebut digelar sebagai bentuk apresiasi atas kinerja KPK dibawah kepemimpinan Firli Bahuri yang tegas dan berani memberantas korupsi tanpa pandang bulu termasuk mencatatkan sejarah menindak Hakim Agung Sudrajad Dimyati baru-baru ini.


"Kami ingin berterimakasih ke Pak Firli KPK tegas dan berani menangkap koruptor tanpa pandang bulu, hebat Pak Firli coba itu yang Hakim Agung juga ditangkap," kata Santi.

Emak-emak ini, kata Santi berkeyakinan komandan pemberantasan korupsi ini mampu membebaskan Indonesia dari segala bentuk praktik korupsi.

“Makanya kami dari Sahabat FBI Lumajang mendorong dan mendesak Pak Firli jadi Presiden. Amiiin," tegasnya.

Santi menambahkan pihaknya akan terus menyuarakan aspirasi dan keinginannya khususnya di Lumajang Jawa Timur mendorong Firli Bahuri jadi calon presiden RI.

Terpenting kata Santi dirinya akan terus mendukung KPK dalam memberantas korupsi di Indonesia.

"Pokoke wes tangkap siapapun sing korupsi. Indonesia iki mesti bersih dan bagus pemerintahnya biar kita masyarakat sejahtera," tambahnya.

Menurut Santi masyarakat dimana pun ingin pemimpin dan pemerintah itu peduli, caranya harus bersih dari korupsi.

"Wong kita iki masyarakat ingin pemimpin bersih, Pak Firli," pungkasnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

DPR Dukung Pasutri Gugat Aturan Kuota Internet Hangus ke MK

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:51

Partai Masyumi: Integritas Lemah Suburkan Politik Ijon

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:28

Celios Usulkan Efisiensi Cegah APBN 2026 Babak Belur

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:09

Turkmenistan Legalkan Kripto Demi Sokong Ekonomi

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:39

Indonesia Kehilangan Peradaban

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:18

Presiden Prabowo Diminta Masifkan Pendidikan Anti Suap

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:11

Jalan dan Jembatan Nasional di 3 Provinsi Sumatera Rampung 100 Persen

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:55

Demokrat: Diam Terhadap Fitnah Bisa Dianggap Pembenaran

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:42

China Hentikan One Child Policy, Kini Kejar Angka Kelahiran

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:44

Ide Koalisi Permanen Pernah Gagal di Era Jokowi

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:22

Selengkapnya