Berita

Barisan Jaringan Organisasi Kampus 98 (Bjorka 98) dukung aksi tolak harga bbm naik/RMOL

Politik

Bjorka 98 Ajak Seluruh Elemen Bangsa Bergerak Tolak Kenaikan BBM

MINGGU, 18 SEPTEMBER 2022 | 16:48 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Eksponen aktivis 98 yang tergabung dalam Barisan Jaringan Organisasi Kampus 98 (Bjorka 98) mendukung setiap aksi unjuk rasa menolak kebijakan pemerintah menaikan harga bahan bakar minyak (BBM) subsidi.

Bjorka 98 mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bergerak menolak kenaikan BBM.

Sikap itu disampaikan Bjorka 98 melalui pernyataan terbukanya di Cafe Seemed to Dream, Jalan Pakubuwono, Jakarta Selatan, Minggu (18/9).

Salah satu aktivis 98 yang hadir, Firman Tendry menyampaikan bahwa dirinya berkomitmen terus mengawal aksi-aksi mahasiswa. Selain itu, Tendri mengatakan akan membantu mengkosolidasikan perlawanan dan memperkuat barisan simpul-simpul aktivis 98.

“Aktivis 98 akan mengawal demo adik-adik mahasiswa, sebagai pertanggung jawaban moral dari cita 98 yang belum tuntas,” kata Firman Tendry.

Dalam pernyataan bersama, Bjorka 98 berpandangan bahwa sikap kekritisan pemuda dan mahasiswa harus terus dirawat. Oleh karena itu, Bjorka 98 mendukung setiap aksi unjuk rasa yang dilakukan oleh para mahsiswa di berbagai daerah yang ada di Indonesia.

Terkait tudingan, menolak kenaikan BBM subsidi yang dianggap telah mengangkangi pasal 33 Undang Undang Dasar 1945. Bjorka 98 juga mengajak seluruh elemen untuk menggalang kekuatan merapatkan konsolidasi perlawanan untuk melakukan aksi baik di jalan maupun agitasi di media sosial.

Bjorka 98 mengingatkan Presiden Jokowi bahwa pemerintahannya telah melenceng jauh dari cita-cita reformasi.

Bjorka 98 berharap, di sisa masa jabatannya dapat memberikan warisan yang sesuai dengan harapan para founding father dan semangat cita-cita reformasi 98.

“Menjaga solidaritas dan soliditas dalam bergerak dan tidak mudah diprovokasi serta diadudomba agar aksi-aksi tetap mencerminkan kesadaran, idealisme, dan intelektualitas,” tutup Tendry.

Populer

Pengamat: Jangan Semua Putusan MK Dikaitkan Unsur Politis

Senin, 20 Mei 2024 | 22:19

Panglima TNI Diminta Tarik Anggota Puspom dari Kejagung

Selasa, 28 Mei 2024 | 18:58

Produksi Film Porno, Siskaeee Cs Segera Disidang

Rabu, 22 Mei 2024 | 13:49

Topeng Mega-Hasto, Rakus dan Berbohong

Kamis, 23 Mei 2024 | 18:03

IAW Desak KPK Periksa Gubernur Jakarta, Sumbar, Banten, dan Jateng

Senin, 20 Mei 2024 | 15:17

Pj Gubernur Jabar Optimistis Polisi Mampu Usut Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Kamis, 23 Mei 2024 | 06:48

Pj Gubernur Jabar Ingatkan Dishub Tidak Ada Suap dan Pungli dalam Uji KIR

Senin, 27 Mei 2024 | 19:31

UPDATE

Pemuda Nusantara Minta Ada Tindakan Hukum pada Produsen Oli Palsu

Kamis, 30 Mei 2024 | 20:05

Peran Raja Maroko untuk Palestina Disorot Selama Pertemuan Bahrain

Kamis, 30 Mei 2024 | 20:03

Mabes Polri Mengaku Belum Terima Draf RUU Kepolisian

Kamis, 30 Mei 2024 | 19:54

Mahasiswa Sumut-Jakarta Dukung Duet Bobby-Teguh

Kamis, 30 Mei 2024 | 19:44

NU Circle Kritik Buku Panduan Kemdikbud Berisi Kekerasan Seksual, Pedofilia, dan LGBT

Kamis, 30 Mei 2024 | 19:42

Prajurit Petarung Marinir Terjang Ombak Pantai Selatan

Kamis, 30 Mei 2024 | 19:33

Tekan Emisi Karbon, SMI Biayai Proyek Perubahan Iklim Rp141,7 Triliun

Kamis, 30 Mei 2024 | 19:19

David Herson Siap Nakhodai HIPKI

Kamis, 30 Mei 2024 | 19:18

Kapolri Lantik Pamen dan Pati Naik Pangkat, Ini Daftarnya

Kamis, 30 Mei 2024 | 19:16

Employee Experience Awards 2024 Beri Penghargaan kepada Perusahaan Indonesia

Kamis, 30 Mei 2024 | 19:05

Selengkapnya