Berita

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketua Umum DPP Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Hary Tanoesoedibjo dan mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti saat bertemu Selasa (23/8)/Net

Politik

Airlangga, Susi Pudjiastuti, dan Hary Tanoe Bertemu Bahas Pemilu 2024

RABU, 24 AGUSTUS 2022 | 14:24 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Tiga tokoh politik melakukan santan makan siang bersama pada Selasa (23/8). Ketiganya adalah Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketua Umum DPP Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Hary Tanoesoedibjo dan mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.

Airlangga menjelaskan, pertemuan berlangsung dengan hidangan dan suasana kebersamaan yang baik. Sementara topik perbincangan seputar kebangsaan.

"Jadi, banyak hal yang dibahas, selain bicara persahabatan kami, juga bicara mengenai kebangsaan," katanya kepada wartawan, Rabu (24/8).

Ketum Golkar ini menegaskan, pertemuan ketiganya tidak akan berhenti hanya satu kali. Menurutnya, akan ada pertemuan-pertemuan selanjutnya usai pertemuan tersebut. Dia mengaku bakal ada kejutan pada pertemuan-pertemuan ketiga tokoh nasional ini untuk menyambut Pemilu 2024.

"Nanti akan berproses karena Pak Hary ’kan sudah sekber (sekretariat bersama), kemudian Ibu Susi ini banyak pengikutnya. Secara politik ’kan pengikut harus diwadahi. Wadah itu namanya partai politik," sambung Airlangga.

Bagi Airlangga, pertemuan ini juga menyiratkan adanya kekuatan baru yang akan didapat Partai Golkar dan Koalisi Indonesia Bersatu dalam menghadapi Pemilu 2024. Selain itu, pertemuan juga meneguhkan bahwa dirinya tetap berpegang pada tiga hal utama agar idak terjadi polarisasi seperti pemilu sebelumnya.

“Ketiga hal itu adalah persatuan, persaudaraan, dan persahabatan," katanya.

Senada itu, Ketua Umum DPP Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo mengaku, dirinya bersama Airlangga dan Susi Pudjiastuti tidak hanya membahas persoalan kebangsaan, tapi juga Pemilu 2024. Nantinya akan ada pertemuan lanjutan untuk membicarakan Pemilu 2024 secara khusus.

"Mendiskusikan tentang Pemilu 2024, kebangsaan, persatuan, persaudaraan, dan persahabatan bersama Pak Airlangga Hartarto serta Bu Susi Pudjiastuti," tegasnya.

Di satu sisi, Susi Pudjiastuti mengaku masih terus memantau perkembangan gelaran politik di Pemilu 2024. Susi masih mempelajari cara-cara untuk berpolitik.

"Saya dari dulu golput jadi belum tahu cara-cara politik. Kita main dunia maya saja, kita dibilangnya partai sosmed. Kalau ini kan partai dunia nyata," kata Susi.

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Jaksa KPK Ungkap Keterlibatan Orang Tua Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor dalam Kasus Gazalba Saleh

Senin, 06 Mei 2024 | 13:05

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Jokowi Keluhkan Peredaran Uang yang Semakin Kering, Ekonom: Akibat Utang yang Ugal-ugalan

Rabu, 08 Mei 2024 | 17:05

Butuh 35.242 Dukungan bagi Calon Perseorangan Maju di Pilwalkot Cimahi

Rabu, 08 Mei 2024 | 17:01

Kemendag Amankan Satu Kapal Tanpa Kelengkapan Dokumen Impor di Palembang

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:58

Mardani Dukung Sikap Oposisi Ganjar: Itu Ksatria!

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:55

Google Pixel 8A Resmi Dirilis, Dibanderol Mulai Rp8 Jutaan

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:44

Wakapolda Aceh Armia Fahmi Daftar Bacalon Bupati Atam Lewat Nasdem

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:39

Pakar: Sosok Menkeu yang Baru Baiknya Berlatar Belakang Teknokrat Dibandingkan Politisi

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:33

Satgas Catur Bais TNI Berhasil Gagalkan Penyelundupan Pakaian Bekas di Sebatik

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:32

Militer Taiwan Bersiap Hadapi Ancaman China Jelang Pelantikan Presiden

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:31

BTN Relokasi Kantor Cirebon

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:09

Selengkapnya