Berita

Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani/Net

Bisnis

Pakar: Sosok Menkeu yang Baru Baiknya Berlatar Belakang Teknokrat Dibandingkan Politisi

RABU, 08 MEI 2024 | 16:33 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Isu bahwa Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani tidak akan mendapatkan kursi di kabinet pemerintahan Prabowo Subianto kembali berembus.

Banyak yang mengatakan bahwa pemerintahan yang akan datang sudah mengincar sejumlah nama untuk ditempatkan sebagai calon menkeu baru. Sejumlah nama disebut-sebut layak menempati kursi menkeu, di antaranya; Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, mantan menkeu Chatib Basri, dan Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo. Ada juga yang menyebut Suahasil Nazara, wakil menteri keuangan saat ini, cocok untuk jabatan menkeu.

Pengamat ekonomi David E Sumual mengatakan, saat ini Indonesia membutuhkan sosok berlatar belakang teknokrat dibandingkan politisi.

"Sosoknya bisa siapa pun," kata David Ketika dihubungi oleh Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (8/5).

"Nama-nama di atas juga oke. Semua sudah punya jam terbang. Pak Perry di moneter. Pak Chatib Basri dan Suahasil sudah ada jam terbang untuk mengelola fiskal. Pak BGS (Budi Gunadi Sadikin-red) juga sudah berpengalaman dalam periode-periode kritis masa pandemik," tambah David.

Ia juga meyakini kepercayaan investor akan terus tumbuh sekalipun posisi menteri keuangan kelak tidak lagi diduduki Sri Mulyani.

"Seharusnya (tetap) positif kalau fiskal dikawal teknokrat," tegas David.

Menurutnya, di tengah kondisi eksternal dan geopolitik yang masih dengan penuh ketidakpastian akan lebih baik untuk menganut kebijakan fiskal yang lebih prudent dibandingkan kebijakan fiskal yang agresif.

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Pengamat: Jangan Semua Putusan MK Dikaitkan Unsur Politis

Senin, 20 Mei 2024 | 22:19

Panglima TNI Diminta Tarik Anggota Puspom dari Kejagung

Selasa, 28 Mei 2024 | 18:58

Produksi Film Porno, Siskaeee Cs Segera Disidang

Rabu, 22 Mei 2024 | 13:49

Topeng Mega-Hasto, Rakus dan Berbohong

Kamis, 23 Mei 2024 | 18:03

IAW Desak KPK Periksa Gubernur Jakarta, Sumbar, Banten, dan Jateng

Senin, 20 Mei 2024 | 15:17

Pj Gubernur Jabar Optimistis Polisi Mampu Usut Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Kamis, 23 Mei 2024 | 06:48

UPDATE

Bos Sinar Mas Franky Widjaja Dipolisikan Perkara Sepele

Kamis, 30 Mei 2024 | 00:06

Tanggapan SYL soal Biduan Nayunda: Dia Teman Cucu, Saya 70 Tahun, Ada Hal Apa?

Rabu, 29 Mei 2024 | 23:39

Bamsoet Terima Aspirasi Usulan Bupati dan Walikota Orang Asli Papua

Rabu, 29 Mei 2024 | 23:04

MA Gantung Nasib Ribuan Karyawan Polo Ralph Lauren

Rabu, 29 Mei 2024 | 23:01

Awas, Framing Tanpa Fakta di Kasus Timah Bisa Kena UU ITE

Rabu, 29 Mei 2024 | 22:49

Pedangdut Nayunda Akui Terima Berbagai Aset Hingga Kue Ulang Tahun dari SYL

Rabu, 29 Mei 2024 | 22:48

Temui AHY, Muzakir Manaf Bahas Pilkada Aceh 2024 Hingga Lahan untuk Eks Kombatan

Rabu, 29 Mei 2024 | 22:40

Wapres Ma’ruf Amin Lepas Keberangkatan Jemaah Calon Haji Aceh Besar

Rabu, 29 Mei 2024 | 22:26

Diputus Kerja Sepihak, Karyawan Perusahaan Asuransi Bawa ke Ranah Hukum

Rabu, 29 Mei 2024 | 22:19

Jelang Idul Adha 2024, Pemkab Muratara Pantau Ketat Kesehatan Hewan Kurban

Rabu, 29 Mei 2024 | 22:14

Selengkapnya