Berita

Tim Sebatik Satgas Catur Bais TNI di Pulau Sebatik, Nunukan, Kalimantan Utara (Kaltara), Selasa (7/5)/Ist

Pertahanan

Satgas Catur Bais TNI Berhasil Gagalkan Penyelundupan Pakaian Bekas di Sebatik

RABU, 08 MEI 2024 | 16:32 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Tim Sebatik Satgas Catur Bais TNI yang dipimpin Letda Laut (KH) Suyanto dan Sertu Wibisono bersama Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarhanud 8/MBC dan SGI Kodam VI/MLW, berhasil menggagalkan dan menyita penyelundupan barang ilegal berupa lima karung ballpres (pakaian bekas) dari Malaysia yang akan diselundupkan ke Pulau Sebatik, Nunukan, Kalimantan Utara (Kaltara), Selasa (7/5).

Dalam informasi yang diterima Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (8/5), penggalan itu terjadi pukul 04.00 WITA di Jalan tidak resmi Desa Sungai Limau, Sebatik.

Sebelumnya, Tim Sebatik Satgas Catur Bais TNI mendapat informasi dari jaringan atau agen terkait akan adanya penyelundupan Ballpress yang akan dikirim ke Pulau Sebatik melalui jalur tikus/jalur tidak resmi yang berada Co. 04°10?00.02??N 117°48?41.64?E Desa Sungai Limau, Sebatik.

Pada Pukul 23.00 WITA, Satgas Catur Bais TNI, Satgas Pamtas RI-Malaysia Yon Arhanud 8/MBC dan SGI Kodam VI/Mlw, melaksanakan koordinasi dan membentuk Tim Gabungan TNI untuk melaksanakan Patroli di sepanjang perbatasan RI-Malaysia, terutama di jalur tikus wilayah Desa Aji Kuning sampai dengan Desa Sungai Limau yang sering dimanfaatkan oleh pelaku usaha ilegal.

Selanjutnya, Tim Sebatik Satgas Catur bersama Satgas Pamtas RI-Malaysia Yon Arhanud 8/MBC dan SGI Kodam VI/Mlw, berhasil menggagalkan penyelundupan tersebut dan menahan para pelakunya.

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Pengamat: Jangan Semua Putusan MK Dikaitkan Unsur Politis

Senin, 20 Mei 2024 | 22:19

Produksi Film Porno, Siskaeee Cs Segera Disidang

Rabu, 22 Mei 2024 | 13:49

Panglima TNI Diminta Tarik Anggota Puspom dari Kejagung

Selasa, 28 Mei 2024 | 18:58

Topeng Mega-Hasto, Rakus dan Berbohong

Kamis, 23 Mei 2024 | 18:03

IAW Desak KPK Periksa Gubernur Jakarta, Sumbar, Banten, dan Jateng

Senin, 20 Mei 2024 | 15:17

Pj Gubernur Jabar Optimistis Polisi Mampu Usut Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Kamis, 23 Mei 2024 | 06:48

UPDATE

Mulai 2027, Kolombia Larang Adu Banteng

Rabu, 29 Mei 2024 | 13:49

Transisi Energi, Pertamina Hulu Rokan Manfaatkan PLTS Terbesar di Indonesia

Rabu, 29 Mei 2024 | 13:45

Korban Kasus Penggelapan Memohon Hakim MA Kabulkan Kasasi

Rabu, 29 Mei 2024 | 13:42

Umat Diajak Rencanakan Haji di Usia Muda

Rabu, 29 Mei 2024 | 13:36

Partai Buruh Tolak Program Tapera Dijalankan

Rabu, 29 Mei 2024 | 13:25

Denmark Tolak Akui Negara Palestina

Rabu, 29 Mei 2024 | 13:09

Fantastis, Kerugian Negara Kasus Korupsi Timah Naik Jadi Rp300 T

Rabu, 29 Mei 2024 | 13:08

Sambut Pilkada, PP Pemuda Katolik Siap Aktivasi Desk Orkestrasi

Rabu, 29 Mei 2024 | 13:01

Ratusan Juta Uang Kementan Ngalir ke Nasdem

Rabu, 29 Mei 2024 | 12:59

UKT Batal Naik Setelah Diprotes, Bukti Koordinasi Pemerintah Buruk

Rabu, 29 Mei 2024 | 12:48

Selengkapnya