Berita

Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristyanto/Net

Politik

Soal Koalisi dengan Nasdem, Sekjen PDIP Singgung Pembajakan Kader

KAMIS, 21 JULI 2022 | 23:22 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

DPP PDIP angkat bicara soal peluang untuk berkoalisi dengan Partai Nasdem di Pilpres 2024.

Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto mengatakan bahwa kerja sama politik sedianya tidak melanggar etika politik, termasuk mengindahkan pembajakan kader partai lain.

Meskipun PDIP sudah dua periode berkoalisi dengan Nasdem di pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Ketika di dalam kerjasama kemudian yang terjadi itu adalah proses pengunaan berbagai instrumen politik yang melanggar etika politik misalnya ada instrumen hukum yang dipakai untuk membajak kader partai lain yang telah diperjuangkan susah payah di dalam pilkada, nah itu kan juga menjadi evaluasi kritis bagi PDI Perjuangan," kata Hasto saat jumpa pers daring, Kamis (21/7).

Politkus asal Yogyakarta itu lantas menyebutkan bahwa upaya pembajakan kader PDIP, yang disebut-sebut adalah Ganjar Pranowo diusung Capres pada Rakernas Nasdem, menjadi jadi pembahasan saat Hasto bertemu dengan Sekjen PAN Eddy Soeparno dalam momen gowes bareng beberapa waktu lalu.

"Ini kan sebagai bagian dari suatu evaluasi tentang kerjasama partai politik yang seharusnya mengedepankan aspek etika," katanya.

Namun begitu, Hasto menyatakan bahwa peluang kemungkinan kerja sama dengan NasDem juga tetap melihat dulu agenda Pilpres 2024 ke depan.

"Prinsip lainnya yang keempat juga agenda masa depannya. Agenda masa depan ini kan harus melihat nantinya akan mengerucut, siapa yang akan dicalonkan pada pemilu presiden 2024, dan ini kan pemilunya rakyat," tandasnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Tim 7 Jokowi Sedekah 1.000 Susu dan Makan Gratis

Selasa, 30 April 2024 | 20:00

Jajaki Alutsista Canggih, KSAL Kunjungi Industri Pertahanan China

Selasa, 30 April 2024 | 19:53

Fahri Minta Pembawa Nama Umat yang Tolak 02 Segera Introspeksi

Selasa, 30 April 2024 | 19:45

Kemhan RI akan Serap Teknologi dari India

Selasa, 30 April 2024 | 19:31

Mantan Gubernur BI Apresiasi Program Makan Siang Gratis

Selasa, 30 April 2024 | 19:22

Anies Bantah Bakal Bikin Parpol

Selasa, 30 April 2024 | 19:07

Bertemu Mendag Inggris, Menko Airlangga Bahas Penguatan Ekonomi Perdagangan

Selasa, 30 April 2024 | 18:44

Dandim Pinrang Raih Juara 2 Lomba Karya Jurnalistik yang Digelar Mabesad

Selasa, 30 April 2024 | 18:43

Raja Charles III Lanjutkan Tugas Kerajaan Sambil Berjuang Melawan Kanker

Selasa, 30 April 2024 | 18:33

Kemhan India dan Indonesia Gelar Pameran Industri Pertahanan

Selasa, 30 April 2024 | 18:31

Selengkapnya