Berita

Spanduk dukungan Masyarakat Banten minta Firli Bahuri maju di Pilpres 2024/RMOL

Politik

Butuh Pemimpin Berani Berantas Korupsi, Masyarakat Banten Pasang Spanduk Minta Firli Bahuri Maju Pilpres 2024

KAMIS, 26 MEI 2022 | 19:45 WIB | LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA

Dukungan kepada Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Firli Bahuri maju di Pemilihan Presiden 2024 mendatang kian menggema dari berbagai daerah, salah satunya yakni dari Masyarakat Banten yang memasang spanduk di berbagai titik wilayah keramaian di Banten.

Spanduk dukungan itu dipasang di Kawasan Makam Pahlawan Rangkasbitung Lebak, Alun-alun Pandeglang, Palima Serang dan di Merak Cilegon.

"Kami butuh pemimpin tegas dan berani memberantas korupsi," demikian tulisan salah satu spanduk yang terpasang di Cilegon lengkap dengan foto Firli Bahuri pada Kamis (26/5).

Pemasang spanduk, Atang Sutisna (26) mengatakan pemasangan spanduk dilakukan sebagai bentuk aspirasi sekaligus apresiasi dari masyarakat Banten terhadap upaya pemberantasan korupsi di Indonesia.

Menurut Atang, Banten telah banyak berbenah dan berubah saat ini karena pemberantasan korupsi berjalan. Atas dasar itulah, ia berpikir bahwa Indonesia membutuhkan pemimpin tegas dan berani seperti Firli Bahuri.

"Pemimpin yang menjadi tokoh anti korupsi dan kita tahu saat ini Pak Firli lah orangnya," kata Atang.

Atang menambahkan, aksi pemasangan spanduk dukungan tersebut ia lakukan sendiri. Alasannya, ia ingin tokoh politik sadar bahwa masyarakat mempunyai aspirasi dan harapan besar agar pemilu 2024 dapat melahirkan pemimpin yang galak pada korupsi.

Bukan hanya galak, Atang berharap pemimpin ke depan fokus pada pembangunan serta kesejahteraan masyarakat.

"Pokoknya kami ingin pemilu 2024 nanti ada tokoh anti korupsi yang bisa melanjutkan kepemimpinan Pak Jokowi," tegas pemuda asal Kabupaten Lebak itu.

Sementara itu ditempat terpisah, warga Pandeglang yang ikut memasang spanduk, Ili Sadeli mengaku mengagumi sosok Firli yang konsisten dan tegas ditengah berbagai tudingan miring namun tetap berani memberantas korupsi.

"Kalau saya melihat Pak Firli ini orangnya lurus, mau dituding dari sana-sini tapi jalan terus dalam memberantas korupsi, nah orang seperti ini yang kita butuhkan untuk pemimpin negeri ini. Saya harap mudah-mudahan beliau berkenan atas aspirasi kami ini," katanya.

“Saya berharap dengan terungkapnya praktik-praktik korupsi di berbagai daerah, hal ini juga menjadi warning bagi seluruh pejabat baik di Banten atau daerah lain agar tidak coba-coba melakukan kejahatan korupsi,” tegasnya.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

UPDATE

Samsung Solve for Tomorrow 2024, Momentum untuk Dorong Peningkatan Literasi Digital

Sabtu, 27 April 2024 | 11:48

Paguyuban Warung Madura: Harusnya Kami Dilindungi Bukan Diberangus!

Sabtu, 27 April 2024 | 11:36

PIS Sukses Tekan Emisi 25,4 Ribu Ton Setara CO2

Sabtu, 27 April 2024 | 11:18

Sam Altman hingga Sundar Pichai Gabung Dewan Keamanan AI Amerika Serikat

Sabtu, 27 April 2024 | 10:59

OASA Perkuat Modal di Anak Usaha Rp69 Miliar

Sabtu, 27 April 2024 | 10:41

Ilham Bintang: Prabowo Siap-Siap Beli Obat Anti Resah

Sabtu, 27 April 2024 | 10:37

Induk Perusahaan Google Bagi-bagi Dividen untuk Pertama Kali

Sabtu, 27 April 2024 | 10:29

KPU Sewa 8 Kantor Hukum Hadapi Perselisihan Pileg 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 10:20

Blinken: Amerika Tidak Bermaksud Menghambat Tiongkok Lewat Pembatasan Ekspor Chip

Sabtu, 27 April 2024 | 10:18

Realisasi Anggaran untuk IKN Capai Rp4,3 Triliun per April 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 10:02

Selengkapnya