Berita

Deputi IV Kantor Staf Presiden, Juri Andriantoro/Net

Nusantara

Milenial Betawi Jagokan Juri Ardiantoro sebagai Pj Gubernur DKI

KAMIS, 26 MEI 2022 | 05:09 WIB | LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA

Deputi IV Kantor Staf Kepresidenan Juri Ardiantoro dianggap layak menjadi penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta menggantikan Anies Baswedan yang akan habis masa baktinya pada bulan Oktober tahun 2022 mendatang.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) melalui Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) telah mengusulkan tiga nama yang akan menduduki posisi Pj Gubernur DKI hingga tahun 2024 mendatang.

Dari tiga nama tersebut diantarnya yaitu: Deputi IV Kantor Staf Kepresidenan Juri Ardiantoro, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono serta Sekretaris Daerah DKI Marullah.

Koordinator Generasi Milenial Betawi Syarief Hidayatullah menilai bahwa Pak Juri Ardiantoro merupakan figur yang dibutuhkan oleh masyarakat Jakarta, karenanya Juri Ardiantoro memiliki kepiawaian dalam hal komunikasi politik yang sangat baik,

“Sehingga diyakini dapat menyatukan masyarakat Jakarta yang sampai saat ini masih sangat terasa polarisasinya pasca pilkada 2017 yang lalu,” kata   Syarief Hidayatullah dalam keterangan tertulis, Kamis (26/5).

Lebih lanjut, Syarief menegaskan bahwa mantan Ketua KPUD DKI dan KPU RI tersebut merupakan sosok yang mudah bergaul dan dapat diterima oleh semua kalangan, baik aktivis, ormas, lsm dan tokoh-tokoh partai politik lainnya.

Pengalamannya memimpin KPUD DKI dan KPU RI sudah tidak diragukan lagi, artinya Pak Juri ini sudah sangat terbiasa berkomunikasi maupun bekerjasama antar linta sektoral, sehingga menyatukan kembali masyarakat Jakarta Pasca Pilkada 2017 yang lalu sangat bisa dilakukan olehnya.

Pengalaman berorganisasi, serta sudah lama menjadi bagian dari masyarakat Jakarta tentunya membuat Juri Ardiantoro sangat memahami situasi dan kondisi masyarakat Jakarta beserta berbagai kompleksifitas persoalannya.

Sebagai anak muda betawi, kami sangat menyetujui apabila Juri Ardiantoro dapat memimpin Ibukota Jakarta sampai tahun 2024 nantinya, dimana Juri merupakan sosok yang santun, humanis dan memilikin kepribadian yang sangat tenang sehingga hal tersebut merupakan modal yang sangat kuat dalam memimpin Jakarta ke depan.

Populer

Beredar Kabar, Anies Baswedan Besok Didaftarkan 4 Parpol ke KPU

Rabu, 28 Agustus 2024 | 18:10

Hasil Munas Digugat, Bahlil Lahadalia Bisa Batal jadi Ketum Golkar

Jumat, 23 Agustus 2024 | 20:11

Senior Golkar Mulai Kecewa pada Kepengurusan Bahlil

Sabtu, 24 Agustus 2024 | 19:02

Inilah Susunan Pengurus Golkar Periode 2024-2029, Tak Ada Jokowi dan Gibran

Kamis, 22 Agustus 2024 | 15:58

Anies Tak Bisa Didikte Diduga Jadi Alasan PDIP Batal Umumkan Cagub

Selasa, 27 Agustus 2024 | 08:15

Usung Ahok Lebih Untungkan PDIP Ketimbang Anies

Minggu, 25 Agustus 2024 | 08:43

Aktivis Demo di KPK, Minta Menteri Trenggono Ditangkap

Jumat, 30 Agustus 2024 | 15:17

UPDATE

Punya Pantun Bagus, Posisi Muzani Aman di Sekjen Gerindra

Minggu, 01 September 2024 | 03:48

Gandeng Atourin, Kemenparekraf Kenalkan Desa Wisata di Kawasan Borobudur

Minggu, 01 September 2024 | 03:33

Pesan Jokowi ke Kader Gerindra, Prabowo Milik Rakyat Usai Dilantik

Minggu, 01 September 2024 | 03:19

Prabowo: Kalau Koruptor Lari ke Antartika, Aku Kirim Pasukan Khusus

Minggu, 01 September 2024 | 03:00

Telkom Jamin Kesiapan Infrastruktur pada Event HLF MSP dan IAF 2024

Minggu, 01 September 2024 | 02:49

Prabowo Akui Berguru Politik ke Orang Solo

Minggu, 01 September 2024 | 02:34

Calon Kepala Daerah Harus Miliki Visi Ketahanan Pangan yang Jelas

Minggu, 01 September 2024 | 02:16

Prabowo Sangat Spesial di Mata Jokowi

Minggu, 01 September 2024 | 01:54

Disapa Jokowi sebagai Wapres Terpilih, Gibran Tersenyum Malu

Minggu, 01 September 2024 | 01:42

Alih Fungsi Lahan Jadi Masalah Serius Seluruh Pemerintah Daerah

Minggu, 01 September 2024 | 01:20

Selengkapnya