Berita

Anggota DPR RI Komisi XI Kamrussamad/Net

Politik

Buka Masker Kebijakan Berani, Kamrussamad Ingatkan Masyarakat Jangan Euforia

RABU, 18 MEI 2022 | 23:58 WIB | LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA

Kebijakan pelonggaran penggunaan masker yang dilakukan pemerintah dinilai sudah tepat. Demikian disampaikan anggota DPR RI Komisi XI Kamrussamad, Rabu (18/5).

Meski demikian, Politisi Partai Gerindra ini mengingatkan agar masyarakat memperhatikan beberapa hal.

Menurut Kamrussamad kebijakan pelonggaran penggunaan masker, terutama di outdoor, merupakan kebijakan yang harus dilihat dalam kerangka transisi menuju endemi covid-19.

"Di sisi lain, saat ini penanganan cCovid-19 sudah semakin terkendali. Jadi ini keputusan yang berani dan sudah tepat," demikian kata Kamrussamad, Rabu (18/5).

Ia meminta masyarakat tidak menyikapi dengan euforia. Kata dia, masyarakat tetap harus disiplin dalam menjaga imunitas.

"Meski di luar sudah boleh tidak menggunakan masker, tapi kita bisa menyesuaikan dengan kondisi di lapangan. Jika kiranya di kerumunan, sebaiknya kita tetap siapkan masker," terang Kamrussamad.

Catatan kedua, Kamrussamad  meminta kementerian dan instansi terkait harus tetap meningkatkan literasi kesehatan masyarakat.

Menurutnya, Pandemi covid-19 harus menjadi pelajaran penting bagi kita semua.

Atas dasar itulah, early warning system terkait situasi serupa yang nantinya muncul, harus tetap disiapkan.

"Ketiga, fasilitas kesehatan tetap harus terus dioptimalkan. Situasi terkendali saat ini jangan sampai membuat pemerintah lengah dan kendor untuk terus meningkatkan kualitas layanan faskes," demikian Kamrussamad mengingatkan.

Ia meminta masyarakat bisa menyesuaikan situasi baru karena ke depan kondisinya bisa saja berubah.

"Dan kita harus tetap siap antisipasi kondisi terburuk," pungkas Kamrussamad.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Eko Darmanto Bakal Didakwa Terima Gratifikasi dan TPPU Rp37,7 M

Senin, 06 Mei 2024 | 16:06

Fahri Hamzah: Akademisi Mau Terjun Politik Harus Ganti Baju Dulu

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Pileg di Intan Jaya Molor Karena Ulah OPM

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Gaduh Investasi Bodong, Pengamat: Jangan Cuma Nasabah, Bank Juga Perlu Perlindungan

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Tertinggi dalam Lima Tahun, Ekonomi RI di Kuartal I 2024 Tumbuh 5,11 Persen

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Parnas Tak Punya Keberanian Usung Kader Internal jadi Cagub/Cawagub Aceh

Senin, 06 Mei 2024 | 15:45

PDIP Buka Pendaftaran Cagub-Cawagub Jakarta 8 Mei 2024

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Dirut Pertamina: Kita Harus Gerak Bersama

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Banyak Pelanggan Masih Pakai Ponsel Jadul, Telstra Tunda Penutupan Jaringan 3G di Australia

Senin, 06 Mei 2024 | 15:31

Maju sebagai Cagub Jateng, Sudaryono Dapat Perintah Khusus Prabowo

Senin, 06 Mei 2024 | 15:24

Selengkapnya