Berita

Anatoly Chubais/Net

Dunia

Tidak Sepakat Soal Perang, Penasihat Vladimir Putin Mundur dan Angkat Kaki dari Rusia

KAMIS, 24 MARET 2022 | 15:12 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Di tengah berkecamuknya konflik bersenjata antara Rusia dan Ukraina, seorang penasihat dekat Presiden Rusia Vladimir Putin memutuskan untuk berhenti dari jabatannya.

Dilaporkan Bloomberg, Anatoly Chubais, yang menjabat Utusan Iklim Rusia itu mengundurkan diri karena ketidaksepakatannya dengan Putin mengenai perang.

Sejak menyatakan pengunduran dirinya yang dibuat pada Selasa (22/3), Chubais dilaporkan telah meninggalkan Rusia. Tidak jelas kemana penasihat itu pergi.


Chubais (65) telah menjadi salah satu arsitek penggerak privatisasi Rusia pada 1990-an. Dia ditunjuk sebagai utusan untuk pembangunan berkelanjutan tahun lalu oleh Putin.

Sejak peluncuran invasi Ukraina pada 24 Februari, Kremlin telah menindak perbedaan pendapat di Rusia.

Pemerintah Rusia juga mengeluarkan undang-undang baru yang mengkriminalisasi kritik terhadap apa yang disebut Kremlin sebagai "operasi militer khusus" di Ukraina.

Pekan lalu, Putin melontarkan kecaman berbisa pada mereka yang menentang keputusannya.

"Rakyat Rusia akan selalu dapat membedakan patriot sejati dari sampah dan pengkhianat dan hanya akan memuntahkannya seperti nyamuk yang secara tidak sengaja terbang ke mulut mereka - meludahkan mereka di trotoar," kata Putin.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

SETARA Institute: Libatkan TNI Berantas Terorisme, Supremasi Sipil Terancam

Senin, 19 Januari 2026 | 16:15

KPK Amankan Uang Ratusan Juta saat OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 16:11

Kemenkum Harus Aktif Awasi Transisi KUHP

Senin, 19 Januari 2026 | 16:07

KPK Benarkan Tangkap Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 16:01

Noel Cs Didakwa Terima Rp6,52 Miliar Hasil Pemerasan Sertifikasi K3

Senin, 19 Januari 2026 | 15:54

Ada Peluang Revisi UU Pemilu Pakai Metode Omnibus

Senin, 19 Januari 2026 | 15:46

Jangan Batasi Ruang Belajar dan Kerja Diaspora

Senin, 19 Januari 2026 | 15:40

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Penundaan Revisi UU Pilkada Bisa Picu Persoalan Baru

Senin, 19 Januari 2026 | 15:19

Pembahasan Revisi UU Pemilu Dibagi Dua Tahapan

Senin, 19 Januari 2026 | 15:19

Selengkapnya