Berita

Wakil Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Anwar Abbas/Net

Politik

Anwar Abbas: Teror di Papua Sudah Benar-benar Mengganggu Ketentraman dan Kenyamanan Bangsa

MINGGU, 30 JANUARI 2022 | 08:53 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Ulah Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Papua yang menyebabkan tiga prajurit TNI gugur menjadi penegasan bahwa kelompok tersebut sangat mengganggu keharmonisan bangsa Indonesia.

Begitu kata Wakil Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Anwar Abbas kepada wartawan, Minggu (30/1). Pihaknya meminta seluruh masyarakat Indonesia memberikan perhatian khusus terhadap KKB.

"Teror di Papua benar-benar sudah sangat mengganggu ketentraman dan kenyamanan kita sebagai bangsa. Ini benar-benar harus menjadi perhatian dan keprihatinan kita semua," ujarnya.


Anwar juga meminta agar seluruh elemen masyarakat memberikan dukungan terhadap pemerintah, terutama aparat penegak hukum yang kerap menjadi korban tindakan KKB saat melakukan operasi militer.

Tentara dan polisi juga harus diberi kepercayaan untuk bisa menciptakan ketenangan dan kedamaian di daerah Indonesia paling timur.

Pihaknya berharap agar instansi TNI dan Polri tidak gentar menghadapi KKB yang kerap meneror dan membunuh para prajurit.

"Kita harus hadapi dan tegaskan kepada mereka para teroris dan gerakan separatis tersebut bahwa tanah Papua adalah tanah tumpah darah kita, yang akan kita bela mati-matian dan yang tidak akan pernah kita biarkan lepas walau hanya sejengkalpun ke tangan siapapun juga," tegasnya.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

Izin Dicabut, Toba Pulp Bongkar Dokumen Penghargaan dari Menteri Raja Juli

Rabu, 21 Januari 2026 | 18:08

Prabowo Hadiri Forum Bisnis dan Investasi di Lancaster House

Rabu, 21 Januari 2026 | 18:04

Bonjowi Desak KIP Hadirkan Jokowi dan Pratikno

Rabu, 21 Januari 2026 | 17:57

15 Anggota Fraksi PDIP DPR Dirotasi, Siapa Saja?

Rabu, 21 Januari 2026 | 17:50

Pramugari Florencia 13 Tahun Jadi Bagian Wings Air

Rabu, 21 Januari 2026 | 17:35

Inggris Setuju Kerja Sama Bangun 1.500 Kapal Ikan untuk Nelayan RI

Rabu, 21 Januari 2026 | 17:31

Bukan Presiden, Perry Warjiyo Akui yang Usul Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI

Rabu, 21 Januari 2026 | 17:30

Wakil Kepala Daerah Dipinggirkan Setelah Pilkada

Rabu, 21 Januari 2026 | 17:22

Konflik Agraria di Kawasan Hutan Tak Bisa Diselesaikan Instan

Rabu, 21 Januari 2026 | 17:20

Krisis Bukan pada Energi, tapi Tata Kelola yang Kreatif

Rabu, 21 Januari 2026 | 16:54

Selengkapnya