Berita

Ilustrasi Logo Muhammadiyah/Ist

Publika

Muhammadiyah Go Manca

Oleh: Moch Eksan*
KAMIS, 18 NOVEMBER 2021 | 20:53 WIB

SULI Daim, Wakil Ketua Komisi E DPRD Provinsi Jawa Timur (2014-2019), waktu kunjungan kerja ke Australia pada 2018, pernah menunjukan sebidang tanah di negeri Kangguru yang telah dibeli Muhammadiyah.

Tanah seluas 7 hektar ini akan dijadikan sebagai Muhammadiyah Australia College (MAC) yang berlokasi di 585 Belgrave-Hallam Road, Narre Warren East, Victoria, Australia.

Proses pembangunan sekolah setingkat Taman Kanak-kanak (TK) dan Sekolah Dasar  (SD) Muhammadiyah kini masih sedang berlangsung. Pembangunan sekolah Islam ini menelan biaya Rp 42 Miliar, dan direncanakan akan beroperasi pada 2022 mendatang. Ini awal ekspansi peran dan kiprah pendidikan Muhammadiyah di luar manca negara.

Muhammadiyah ternyata bukan lagi organisasi nasional semata, akan tetapi telah berkembang menjadi organisasi internasional.

Keberadaan 24 Pimpinan Cabang Istimewa Muhammadiyah (PCIM) di sejumlah negara di Asia, Timur Tengah, Eropa, Australia dan Amerika, telah mengukuhkan gerakan pembaharuan Islam Muhammadiyah di dunia internasional.

Pada usia Muhammadiyah ke-109, organisasi yang dibidani oleh KH Ahmad Dahlan pada 18 Nopember 1912 ini, bukan saja aset Indonesia dengan segala kekayaan amal usahanya, akan tetapi juga sudah menjadi aset dunia dalam mengembangkan Islam berkemajuan.

Dunia membutuhkan cahaya Muhammadiyah dalam memperbaharui masyarakat dunia yang sebenar-benarnya.

Dunia berada di tengah kebangkrutan moral akal dan sains, membutuhkan moralitas Muhammadiyah dalam pengembangkan amal usaha di segala bidang. Jumlah anggota Muhammadiyah sekarang tembus di atas 50 juta orang.

Sementara, jumlah TK/TPQ Muhammadiyah sebanyak 4.623, jumlah data SD/MI 2.604,  jumlah SMP/MTs 1.772, jumlah SMA/MA/SMK 1.143, jumlah Perguruan Tinggi Muhammadiyah 172, dan jumlah pesantren Muhammadiyah sebanyak 340.

Adapun jumlah Rumah Sakit Umum dan Bersalin Muhammadiyah atau Aisyiyah yang terdata sejumlah 400. Selain, sejumlah Balai Kesehatan Ibu dan Anak, Balai Kesehatan Masyarakat, Balai Pengobatan, dan Apotek yang tersebar di seluruh Tanah Air.

Ketua Bidang Ekonomi Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Buya Anwar Abbas  menyebutkan, bahwa dana cash perserikatan yang tersimpan di sejumlah bank syariah sebesar Rp 15 triliun. Sedang nilai asetnya mencapai Rp 400 Triliun, baik yang berupa tanah, bangunan dan kendaraan.

Dengan dana segar dan aset yang sebesar itu, Muhammadiyah merupakan organisasi Islam terkaya di Tanah Air. Kekayaan ini berbanding lurus dengan khazanah kekayaan intelektual dan spiritual sebagai penyanggah pembaharuan moral masyarakat maju dan terdidik dalam maupun luar negeri.

Jujur harus dikatakan, Muhammadiyah telah menjadi sang surya yang telah menyinari alam semesta, tapi juga telah menjadi energi yang menghidupi jutaan anggotanya yang bekerja di amal usaha Muhammadiyah.

Mereka adalah penggerak yang telah hidup bersama dengan kehidupan masa depan Muhammadiyah itu sendiri.

Kendati demikian, pesan Kiai Dahlan, di balik tumbuh kembangnya amal usaha Muhammadiyah tetaplah relevan. "Hidup-hidupilah Muhammadiyah dan jangan mencari hidup di Muhammadiyah”.

Selamat Milad Muhammadiyah ke-109, semoga jaya dan abadi selamanya. Amien.

*Penulis adalah Wakil Ketua DPW Nasdem dan Pendiri Eksan Institute

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji!

Senin, 06 Mei 2024 | 05:37

Samani-Belinda Optimis Menang di Pilkada Kudus

Senin, 06 Mei 2024 | 05:21

PKB Kota Probolinggo cuma Buka Pendaftaran Wawalkot

Senin, 06 Mei 2024 | 05:17

Golkar-PDIP Buka Peluang Koalisi di Pilgub Jabar

Senin, 06 Mei 2024 | 04:34

Heboh Polisi Razia Kosmetik Siswi SMP, Ini Klarifikasinya

Senin, 06 Mei 2024 | 04:30

Sebagian Wilayah Jakarta Diperkirakan Hujan Ringan

Senin, 06 Mei 2024 | 03:33

Melly Goeslaw Tetarik Maju Pilwalkot Bandung

Senin, 06 Mei 2024 | 03:30

Mayat Perempuan Tersangkut di Bebatuan Sungai Air Manna

Senin, 06 Mei 2024 | 03:04

2 Remaja Resmi Tersangka Tawuran Maut di Bandar Lampung

Senin, 06 Mei 2024 | 02:55

Aspirasi Tak Diakomodir, Relawan Prabowo Jangan Ngambek

Senin, 06 Mei 2024 | 02:14

Selengkapnya