Perdana Menteri Australia Scott Morrison/Net
Australia telah mengklasifikasikan teknologi yang dinilai strategis dan penting untuk kepentingan nasional.
Perdana Menteri Scott Morrison mengatakan pihaknya telah mengidentifikasi 63 teknologi strategis yang sangat penting untuk kepentingan nasional dan menjanjikan jutaan dolar dalam pendanaan untuk menjaga persaingan.
Morrison mengatakan Canberra tidak dapat membiarkan orang lain mendominasi dalam 63 bidang tersebut, termasuk siber canggih, genomik, dan antibiotik baru.
"Dalam kebanyakan kasus, memiliki beragam pasar yang berfungsi dengan baik dapat memenuhi kebutuhan teknologi kami, tetapi dalam beberapa kasus untuk teknologi kritis, kami perlu memastikan bahwa kami dapat mengakses dan menggunakan teknologi tersebut dengan andal dan aman, di saat-saat baik dan buruk," ujar Morrison, seperti dikutip
Reuters.
Pada awalnya, Australia hanya akan fokus untuk mendukung sembilan teknologi, yang pertama adalah teknologi kuantum.
Morrison menjanjikan 100 juta dolar Australia untuk mengkomersialkan penelitian kuantum dan menjalin hubungan dengan pasar global dan rantai pasokan.
“Investasi ini akan membantu mengamankan peluang ekonomi masa depan bagi bisnis Australia, menciptakan lapangan kerja lokal dan yang terpenting, ini akan membantu menjaga keamanan warga Australia," lanjut Morrison.
Begitu pentingnya teknologi bagi Australia, Canberra juga dapat memberlakukan pembatasan pada universitas dalam negeri yang melakukan penelitian bersama dengan lembaga asing di 63 bidang.
"Australia bekerja dengan negara-negara yang berpikiran sama, khususnya demokrasi liberal, untuk memastikan aturan dan norma teknologi global mencerminkan nilai-nilai itu, nilai-nilai demokrasi liberal," ucapnya.
Dalam beberapa bulan terakhir, Australia telah berjanji untuk menghabiskan miliaran dolar untuk memodernisasi ekonominya dan mengurangi ketergantungan pada China dengan memacu manufaktur di industri seperti sumber daya dan mineral penting serta mendukung teknologi rendah emisi.
Teknologi kuantum, berdasarkan prinsip-prinsip inti fisika, masih dalam masa pertumbuhan tetapi telah menjadi kesayangan investor yang bercita-cita untuk merevolusi industri, dari perawatan kesehatan dan keuangan hingga kecerdasan buatan dan prakiraan cuaca.
Sebuah laporan tahun 2020 berjudul
"Growing Australia's Quantum Technology Industry" oleh CSIRO mengatakan teknologi kuantum dapat menghasilkan lebih dari 4 miliar dolar AS dan 16 ribu pekerjaan pada 2040.